Manfaat Daun Sirih untuk Wajah, Mengecilkan Pori hingga Menyembuhkan Jerawat

Rizka Rachmania - Senin, 15 Maret 2021
Manfaat daun sirih untuk wajah
Manfaat daun sirih untuk wajah pinterest

Parapuan.co - Kawan Puan mungkin sudah sering dengar manfaat daun sirih untuk merawat dan menjaga kesehatan organ intim.

Tapi, bagaimana dengan manfaat daun sirih untuk wajah? Apakah Kawan Puan juga sudah tahu?

Dilansir dari Nakita.grid.id, daun sirih ternyata bisa bermanfaat untuk menyembuhkan jerawat hingga mengecilkan pori-pori.

Caranya mudah, ada yang tinggal ditempel saja ke wajah, ada pula yang harus direbus dan dihaluskan.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ternyata Tahi Lalat Bisa Dihilangkan Secara Alami, lo

Wah, jadi makin penasaran, kan?

Yuk, simak langsung beberapa manfaat daun sirih untuk wajah berikut ini!

Mengobati jerawat

Daun sirih sudah dikenal lama sebagai pengobatan alternatif tradisional untuk menyembuhkan jerawat.

Terutama daun sirih hijau yang terbukti secara ilmiah memiliki sifat antibakteri, antiinflamasi, dan minyak esensial.

Kandungan bahan dalam sirih ini mampu mengempiskan, meredakan, dan menyembuhkan jerawat.

Kawan Puan bisa menggunakan manfaat daun sirih untuk wajah ini dengan menghaluskan beberapa lembar daun lalu mengoleskannya merata ke jerawat meradang.

Bisa juga dengan larutan daun sirih siap pakai yang memiliki konsentrasi 20mg/ml.

Sumber: nakita.grid.id,www.india.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania