Ini Penyebab Memar yang Tiba-tiba Muncul Tanpa Terkena Benturan

Ratu Monita - Selasa, 6 April 2021
Ini Penyebab Memar yang Tiba-tiba Muncul Tanpa Terkena Benturan
Ini Penyebab Memar yang Tiba-tiba Muncul Tanpa Terkena Benturan Tribun Wow

3. Kekurangan vitamin

Salah satu penyebab seseorang mudah memar yakni kekurangan vitamin.

Jenis vitamin tertentu dapat membantu tubuh dalam proses penyembuhan dan pembekuan darah.

Salah satunya adalah vitamin K yang membantu tubuh membentuk gumpalan untuk menghentikan pendarahan.

Seseorang yang mengalami kekurangan vitamin K dapat mengalami memar secara tiba-tiba.

Baca Juga: Selain Meningkatkan Detak Jantung, Ini Bahaya Berlebihan Konsumsi Kopi

4. Gangguan perdarahan

Penyebab lain dari kondisi seseorang yang mudah mengalami memar adalah adanya gangguan perdarahan.

Gangguan perdarahan ini umumnya terjadi karena adanya faktor genetik yang membuat darah seseorang sulit membeku.

Hemofilia, salah satu jenis gangguan dalam pembekuan darah.

Akan tetapi gejala ini tidak muncul secara tiba-tiba, karena kelainan ini muncul sejak lahir, sehingga gangguan perdarahan ini sering terjadi pada bayi dan anak kecil.

Sumber: medical news today
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami

Usia Sampai Gaya Hidup Jadi Faktor Risiko Pneumonia pada Orang Dewasa