Kamu Pilih Mana, Zumba atau Aerobik? Kenali 5 Perbedaannya Berikut!

Shenny Fierdha - Senin, 5 April 2021
Ilustrasi zumba
Ilustrasi zumba

Koreografi

Koreografi pada zumba terbilang kompleks sebab ada banyak langkah gerakan yang harus diikuti.

Sementara, langkah-langkah gerakan pada aerobik lebih sedikit sehingga koreografinya tidak terlalu kompleks.

Langkah-langkah gerakan yang dimaksud seperti melangkahkan kaki ke samping maupun ke depan atau belakang dengan cepat, menggerakkan tangan ke atas atau bawah, dan seterusnya.

Zumba memiliki langkah-langkah gerakan seperti itu yang lebih beragam, namun tetap bisa diikuti dengan meniru gerakan instruktur.

Aerobik, di sisi lain, langkah-langkah gerakannya tidak terlalu beragam dan cenderung berulang.

Baca Juga: Pipi Tembem Bikin Nggak Pede? Ini 5 Gerakan Senam Muka yang Bisa Tiruskan Pipimu

Cara Instruktur Melatih Peserta

Hal ini paling terlihat ketika kita mengikuti kelas zumba atau aerobik langsung di tempatnya secara offline, bukan online.

Di kelas zumba, instruktur tidak terlalu sering menjelaskan secara lisan gerakan yang sedang atau akan dilakukan.

Instruktur zumba cenderung memakai isyarat nonverbal seperti gerakan tangan untuk mengarahkan peserta mengikuti gerakannya.

Sebaliknya, di kelas aerobik, instruktur lebih sering menjelaskan secara lisan mengenai gerakan yang sedang atau akan dilakukan.

Sering pula mereka berhitung dengan lantang, “Satu, dua, tiga, empat,” untuk mengarahkan gerakan peserta.

Sumber: activif.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara