Penderita Gerd, Ketahui Saran Pola Makan dan Jenis Makanan Sehat untuk Mencegah Kambuhnya Asam Lambung

Saras Bening Sumunarsih - Minggu, 4 April 2021
Aturan makan penderita gerd
Aturan makan penderita gerd Freepik

Parapuan.co - Gerd atau gastroesophageal reflux disease merupakan kondisi naiknya (refluks) asam lambung dari perut ke kerongkongan secara kronis. 

Refluks asam terjadi karena katup di ujung kerongkongan tidak menutup saat makanan sampai di perut, tepatnya di lower esopgageal sphincter (LES) atau sfingter esofagus bagian bawah.

Akibatnya, asam lambung mengalir kembali melalui kerongkongan ke tenggorokan.

Kondisi ini membuat banyak penderita gerd merasakan sensasi panas di ulu hati atau dada yang disebut heartburn.

Baca Juga: 5 Tips Minum Kopi untuk Penderita Maag, Salah satunya Pilih Jenis Kopi

Gerd biasanya terjadi karena pola makan dan gaya hidup yang kurang sehat.

Telat makan, makan dalam porsi besar sekaligus, kurang olahraga, stres, dan lainnya bisa menyebabkan Kawan Puan terserang gerd.

Kalau kamu sudah terkena penyakit ini, maka ada dua hal yang bisa diperbaiki yaitu pola makan dan makanan yang dikonsumsi.

Seorang penderita gerd harus memperhatikan porsi dan waktu makan.