Tidak Selalu Untung! Ini Kekurangan Bisnis Multi Level Marketing

Shenny Fierdha - Selasa, 23 Maret 2021
Tidak Selalu Untung! Ini Kekurangan Bisnis Multi Level Marketing
Tidak Selalu Untung! Ini Kekurangan Bisnis Multi Level Marketing Eugene Zvonkov

Sebut saja biaya sewa ruangan jika ingin menghelat acara pertemuan dengan mengundang orang yang lumayan banyak.

Belum lagi biaya katering selama acara.

Kalaupun tidak mau repot mengadakan pertemuan segala, distributor bisa mengunjungi tempat yang ramai orang seperti kampus.

Baca Juga: Modal Usaha Sebaiknya Pinjam atau Tidak? Simak Penjelasannya Supaya Tidak Salah Langkah

Atau bisa juga menawarkan dari rumah ke rumah, baik itu menawarkan barang maupun jasa MLM maupun tawaran untuk bergabung menjadi distributor.

Semua itu tentunya membutuhkan ongkos yang tidak sedikit, kan.

Terlebih tetap ada kemungkinan bahwa orang akan menolak ajakan untuk bergabung jadi distributor.

Bisa-bisa uang yang kita keluarkan untuk merekrut distributor baru jadi lebih besar dibanding uang yang kita dapatkan.

Sumber: Kompas.com,thebalancesmb.com,morebusiness.com
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami