Bukan Cuma Batik, Ini Dia 5 Pilihan Pakaian ke Pesta Pernikahan yang Bisa Kamu Coba

Nia Muhibati - Sabtu, 13 Maret 2021
Inspirasi gaya datang ke pernikahan, ada berbagai warna!
Inspirasi gaya datang ke pernikahan, ada berbagai warna! Instagram.com/glencachysaraofficial

Parapuan.co - Saat menghadiri undangan pernikahan sering kali pilihan pakaian kita jatuh pada batik. Kalau tidak begitu, ya, kebaya. 

Padahal, kalau Kawan Puan lihat-lihat di media sosial, pilihan pakaian ke pesta pernikahan itu banyak. Belum lagi berbagai OOTD kondangan atau inspirasi gaya berbusana.

Baca Juga: Cari Tahu Bentuk Tubuh dan Fashion Item yang Cocok Untuk Kita, Yuk!

Makanya, kali ini PARAPUAN rangkum beberapa inspirasi busana modern untuk datang ke pesta pernikahan, seperti yang dilansir dari Marie Claire. Simak, ya!

Wrap Dress

Wrap dress atau gaun yang seolah ‘membungkus’ badan ini mampu memberikan efek merampingkan pada tubuh. Makanya, akan sangat cocok untuk kamu yang ingin tampil lebih jenjang dan slim.

Apalagi jika warnanya manis dan bermotif unik. 

Bakal lebih menarik lagi kalau Kawan Puan memadukan wrap dress ini dengan high heels yang sepadan serta gaya rambut simpel.

Tak lupa, kenakan masker dengan warna atau motif senada, serta tas dan aksesori untuk mempercantik penampilan.

Peek-A-Boo

Untuk menghadiri acara pernikahan bertemakan garden party atau beach wedding, Kawan Puan bisa menggunakan model pakaian peek-a-boo berwarna kuning.

Warna kuning yang menawan akan terlihat hidup di outdoor setting dan akan membuat hasil foto kamu semakin memukau.

Apalagi detailnya yang membuat lekukan tubuh mengintip sedikit, menjadikan penampilanmu terkesan sangat seksi. 

Padukan dengan sepatu warna biru lembut untuk menciptakan kontras. \

Baca Juga: Takut Pakai Celana Cutbray? Jangan Lagi! Ini Tips Agar Tampil Memukau

Untuk aksesorinya bisa pilih tas yang masih dalam satu palet warna dengan pakaian dan juga pita. Jangan lupa pakai masker untuk memenuhi protokol kesehatan.

Dress satin

Pernikahan yang dilakukan malam hari dan bertema sedikit intim cocok menggunakan dress satin berwarna hitam polos.

Dress satin bertali spageti ini akan membuatmu terlihat sophisticated dan juga misterius. 

Tapi untuk mengimbanginya, kamu bisa pilih high heels dengan aksen tali. Dengan begitu, kamu terlihat playful dan memukau.

Oh ya, jangan lupa tas tangan yang warnanya bisa disamakan dengan warna sepatu. Lalu masker bermotif dengan warna kontras.

Jumpsuit

Pakaian ke pesta pernikahan dengan jumpsuit sangat cocok buat kamu yang ingin bergaya playful. Pakaian ini pun akan menciptakan ilusi tubuh yang lebih tinggi dan jenjang.

Jumpsuit bakal membuatmu terlihat lebih tinggi dan semampai, lho! 

Warnanya yang menyenangkan juga membuatmu terlihat ramah dan unik.

Untuk melengkapi penampilanmu, kenakan kaus kaki bersama platform heels dan tas yang menarik perhatian.

Baca Juga: Kesulitan Mix and Match Crop Top? Ini Padu Padannya Agar Terkesan Dewasa

Midi dress hitam

Apakah pesta pernikahan yang Kawan Puan bakal hadiri mengusung tema glamor? Kalau iya, maka midi dress hitam bisa jadi pilihan terbaikmu!

Midi dress hitam dengan aksen bulu dan statement bag seperti ini sangat menarik perhatian karena kesannya sangat berkelas dan mewah. 

Padukan dengan clutch mini dengan aksen pearl atau mutiara. (*)

Sumber: Marie Claire
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania