Mudah dan Cepat! Ini 5 Makanan yang Enak Dimasak dengan Air Fryer

Firdhayanti - Rabu, 24 Februari 2021
Chicken wings
Chicken wings nymphoenix/Shutterstock

Parapuan.co - Alat masak kini makin banyak variasinya. Salah satu alat yang banyak disukai untuk memasak makanan adalah air fryer.

Selain praktis, makanan yang dimasak dengan air fryer juga lebih sehat karena tidak menggunakan banyak minyak atau bahkan tidak memakai minyak sama sekali.

Namun meski tanpa minyak, Kawan Puan bisa tetap memasak makanan yang biasa digoreng dengan air fryer ini lho.

Melansir dari Insider, PARAPUAN telah merangkum rekomendasi 5 makanan yang enak dimasak dengan air fryer menurut para koki ahli. Apa saja? Yuk, simak! 

Baca Juga: Sedang Stres? Konsumsi 8 Jenis Makanan Ini untuk Meredakannya

1. French Toast 

French Toast
French Toast insider.com

Koki ahli Sean Andrade mengatakan bahwa dirinya suka membuat french toast alias roti goreng dengan menggunakan air fryer. 

"Ini adalah makanan enak yang enak untuk orang dewasa atau anak-anak, dan secepat membuatnya dengan cara lama," kata Andrade.

Memasak french toast ini juga cukup mudah lho, Kawan Puan. Kamu tinggal merendam potongan roti dengan campuran susu, telur, dan bubuk kayu manis.

Setelah itu, semprotkan minyak goreng anti lengket dan masak pada 177 derajat Celsius selama 10 menit. Setelah itu, jangan lupa untuk balik untuk mematangkan sisi lainnya. 

Jika kamu suka manis, untuk menambahkan rasanya, french toast dapat disajikan bersama dengan sirup mapel atau ditambahkan selai, lho.

2. Patata Bravas 

Patata Bravas
Patata Bravas Lena Maximova/Shuttershock

Patatas bravas adalah kentang goreng berbentuk dadu yang diberi saus tomat dan cabai khas dari negara Spanyol. 

"Air fryer melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam membuat keripik dan akan membuat tekstur dari patata bravas lembut di bagian dalam dan renyah di bagian luar" ujar Andrade. 

Cara memasaknya pun mudah. Masukkan kentang yang sudah dipotong dadu ke dalam air fryer, lalu beri sedikit minyak, bubuk bawang putih, dan paprika bubuk sebelum menggorengnya.

Goreng pada suhu 385 derajat Fahrenheit atau 197 derajat Celcius selama sekitar 15 hingga 20 menit. Kamu bisa sajikan dengan saus tomat khas Spanyol atau saus keju seperti gambar di atas. 

Oh iya, pastikan untuk mengocok bagian keranjangnya setiap lima menit selama proses memasak untuk memastikan kentang matang dengan rata ya, Kawan Puan. 

Baca Juga: Sehat Ketika Hamil, Perempuan Wajib Konsumsi 4 Daftar Makanan Ini

3. Salmon dan Sayur

Salmon yang dimasak bersama sayur
Salmon yang dimasak bersama sayur New Africa/Shuttershock

Salmon dan sayuran yang dimasak dengan air fryer adalah makanan yang mudah, minim kemungkinan gagal, dan dapat disesuaikan dengan keinginan Anda.

"Saya suka membuat salmon dan sayuran dengan air fryer karena cepat, sehat, dan lezat," ungkap Andrade.

Tidak hanya itu, katanya, "Ditambah satu-satunya hal yang perlu kamu bersihkan sesudahnya hanya keranjangnya."

Tambahkan pilihan sayuran seperti brokoli, wortel, atau kubis dalam keranjang air fryer, lalu letakkan sisi kulit salmon yang sudah direndam bumbu di atas sayuran.

Setelahnya, masaklah selama 20 menit pada suhu 415 derajat Fahrenheit atau 212 derajat Celsius. Menu ini sangat sederhana, mudah, dan sehat!

4. Mozarella Cheese Stick 

Mozarella Cheese Stick
Mozarella Cheese Stick Ezume Images/Shuttershock

Aubrey Babb, koki dan pendiri Aubrey's Kitchen, mengatakan bahwa stik mozzarella adalah salah satu makanan favoritnya yang mudah dibuat dengan air fryer. 

"Menggoreng dengan udara adalah cara sempurna untuk membuat stik mozzarella beku yang digoreng dalam jumlah kecil menjadi renyah.

Selain itu, kamu bisa memasak stik buatan sendiri menggunakan potongan mozzarella yang dilapis tepung roti," kata Babb.

Kamu dapat menyajikan mozarella cheese stick bersama sayuran segar dan irisan tomat agar lebih lezat serta sehat.

Baca Juga: Murah dan Mudah, Ini 5 Panganan Lokal Rendah Kalori untuk Diet

5. Chicken Wings 

Chicken wings
Chicken wings nymphoenix/Shutterstock

Membuat chicken wings alias sayap ayam yang digoreng menggunakan air fryer memungkinkan hasilnya jadi lebih renyah. 

"Air fryer adalah cara terbaik untuk mendapatkan chicken wings yang ekstra renyah dan lezat," kata Babb. "Mereka sangat mudah dan tidak berantakan dibandingkan menggoreng."

Untuk membuat makanan ini dengan air fryer, bumbui sayap ayam dengan campuran rempah-rempah atau saus dan masukkan ke dalam untuk memasak sampai berwarna keemasan.

Jika kamu suka chicken wings yang lebih renyah, kamu dapat  menambahkan tepung roti sebelum dimasak dengan air fryer dan sajikan saus di sampingnya.

Nah, dari sekian menu yang ada di atas, Kawan Puan tertarik untuk langsung mencoba dan memasak yang mana nih? (*)