Marie Thomas Muncul di Google Doodle, Dokter Perempuan Pertama Indonesia

Anna Maria Anggita - Rabu, 17 Februari 2021
Marrie Thomas Sosok Dokter Perempuan Pertama di Dunia
Marrie Thomas Sosok Dokter Perempuan Pertama di Dunia Tangkapan layar google.com

Parapuan.co - Tampilan Google Doodle hari ini tampak beda dari biasanya.

Ada sosok perempuan yang tengah membopong seorang bayi.

Wajah dalam ilustrasi tersebut adalah sosok dokter perempuan pertama di dunia, Marrie Thomas.

Hari ini, Selasa (17/2/2021) merupakan hari peringatan lahirnya Marrie Thomas ke-125.

Tokoh medis yang berasal dari Indonesia ini lahir pada 17 Februari 1986 di Likupang, Minahasa, Sulawesi Utara.

Baca Juga: Cobalah! Ini 4 Tips untuk Membuat Jomblo Lebih Bahagia Menjalani Hidup

Sebagai bentuk penghormatan kepada Marrie Thomas, Google menjadikannya Google Doodle hari ini.

Marrie Thomas mengukir sejarah sebagai dokter spesialis pertama di bidang ginekologi dan kebidanan.

Melansir dari Kompas.com, Marrie Thomas berhasil lulus pada 1922 dari Sekolah Pendidikan Dokter Hindia  Belanda (STOVIA).

Semasa hidupnya, Marrie Thomas bersaing dengan dokter laki-laki, pasalnya pada 1912 STOVIA hanya menerima murid laki-laki saja.

Disinyalir pada saat itu hanya ada sekitar 180 calon dokter, dan Marrie Thomas adalah perempuan satu-satunya.

Keberhasilan Marrie Thomas masuk ke bidang kedokteran tak lepas dari bantuan Alleta Jacob, sosok dokter pertama di negara Belanda.

Pada 18 April 1912, ia menyempatkan diri untuk mengunjungi Hindi Belanda saat tur keliling dunia.

Marrie Thomas
Marrie Thomas kebudayaan.kemdikbud.go.id

Aletta memperjuangkan langsung ke Gubernur Jenderal A.W.F Idenburg agar perempuan bumiputra diperbolehkan mendaftar dan menerima pendidikan kedokteran di STOVIA.

Usaha Aletta berbuah baik dan Marrie Thomas bisa menempuh pendidikan di STOVIA.

Baca Juga: Bisa Berbahaya, Ini Alasan Mengapa Pernikahan Dini Sebaiknya Dicegah

Sewaktu sekolah, Marrie Thomas turut mendapatkan beasiswa dari Studiefonds voor Opleiding van Vrouwelijke Inlandsche Artsen (SOVIA).

SOVIA adalah organisasi dana studi untuk pendidikan calon dokter Hindia Wanita.

10 tahun mengenyam pendidikan kedokteran, pada 1922 ia lulus dan bekerja di Burger Ziekenhuis di Batavia, yang kini menjadi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Pada 16 Maret 1929, ia menikah dengan dokter Mohammad Joesoef dan pindah ke kampung halaman suami di Padang Sumatera Barat.

Mengutip dari Tribunnews.com saat di Padang, ia menjadi dokter pertama yang memperkenalkan metode kontrasepsi baru, IUD, kepada perempuan di seluruh bagian nusantara.

Rasa cinta dan kasihnya yang besar di dunia kedokteran, pada 1950 Marrie Thomas membangun sekolah kebidanan pertama di Sumatera dan yang kedua di ndonesia.

Baca Juga: Atasi Gangguan Anoreksia, Ketakutan Ekstrem saat Berat Badan Naik pada Perempuan

Melalui profil di atas, bagaiamana tanggapan Kawan Puan? Percaya kan jika perempuan itu hebat dan tak pantang menyerah, yuk berdayakan diri dan lingkungan sekitar layaknya semangat Marrie Thomas. (*)

Sumber:

https://tekno.kompas.com/read/2021/02/17/06463227/marie-thomas-dokter-perempuan-pertama-di-indonesia-jadi-google-doodle-hari-ini

https://www.tribunnews.com/nasional/2021/02/17/mengenal-marie-thomas-google-doodle-hari-ini-tampilkan-dokter-perempuan-pertama-di-indonesia?page=2

 

 

Sumber: Kompas.com,tribunnews
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati