Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan

Shenny Fierdha - Minggu, 14 Februari 2021
Jarang Diketahui, Ini 8 Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan
Jarang Diketahui, Ini 8 Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan Tribun Medan - Tribunnews.com

Parapuan.co - Di musim hujan seperti saat ini, mandi air hangat memang menjadi pilihan terbaik untuk kenyamanan tubuh. 

Selain menghangatkan badan, mandi air hangat juga memberikan beragam manfaat kesehatan lain yang bisa membuat Kawan Puan lebih fit.

Dilansir dari Kompas.com dan Nova.id, mandi air hangat dapat mengurangi risiko batuk pilek dan stres.

Selain itu, mandi air hangat juga bisa membantu relaksasi otot dan mengurangi paparan polusi pada kulit. 

Eh, mengurangi stres? Mengurangi polusi di kulit?

Baca Juga: 3 Kebiasaan Pemicu Jerawat yang Sering Dilakukan Secara Tidak Sadar

Penasaran? Berikut manfaat mandi air hangat yang Kawan Puan perlu tahu!

1. Mengurangi Risiko Batuk Pilek

Air hangat dan uap yang dihasilkannya secara alamiah bisa mengurangi gejala batuk dan pilek.

Lebih lanjut lagi, hangatnya air dan uap dapat mengencerkan dahak, membersihkan saluran hidung, dan membuka saluran pernapasan.

Kawan Puan pasti akan merasakan napas jadi lebih plong saat mandi dengan air hangat.

Pori-pori kulit yang jadi terbuka pun membuat kotoran dan minyak lebih mudah dibersihkan, sehingga kulit terasa lebih segar.

 

2. Mengurangi Kadar Stres

Apa cara meredakan stres? Ternyata, mandi air hangat!

Mungkin Kawan Puan pernah mendengar atau merasakan sendiri ampuhnya mandi air hangat untuk mengurangi stres.

Rupanya, hal ini erat kaitannya dengan hormon oksitosin.

Mandi air hangat dapat merangsang otak kita untuk menghasilkan oksitosin.

Hormon oksitosin dapat membantu kita merasa senang dan berpikir positif.

Baca Juga: WFH Bikin Mata Bermasalah? Ini 5 Cara Ampuh Jaga Kesehatan Mata

Itulah mengapa setiap kali selesai beraktivitas berat, kita disarankan untuk mandi air hangat agar stres yang menumpuk di kepala dapat ikut tercuci.

Jarang Diketahui, Ini 8 Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan
Jarang Diketahui, Ini 8 Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan iStockphoto

3. Membantu Relaksasi Otot

Setelah beraktivitas seharian, tidak ada salahnya Kawan Puan berendam air hangat untuk melemaskan otot yang kaku dan tegang.

Saat ini terjadi, maka kita langsung menemukan manfaat berikutnya dari mandi air hangat.

4. Mengatasi Masalah Susah Tidur

Sebab, tak jarang sesudah mandi air hangat, kita jadi merasa mengantuk.

Melansir dari Hai-Online, ini karena air hangat dapat meningkatkan suhu tubuh.

Suhu tubuh akan turun perlahan seiring kita meninggalkan kamar mandi, tapi perubahan suhu ini akan membuat Kawan Puan mengantuk dan lekas terlelap.

Baca Juga: Cara Mengatasi Ketombe dengan Masker Pisang dan Madu. Mudah dan Ampuh! 

5. Mengurangi Paparan Polusi Pada Kulit

Salah satu risiko tinggal di area perkotaan adalah kita jadi lebih sering terpapar polusi, terutama dari asap kendaraan yang lalu-lalang.

Tapi tak perlu cemas, sebab mandi air hangat bisa jadi solusi.

Mandi air hangat dapat mengurangi dampak buruk polusi pada kulit.

Suhu tinggi pada air hangat pun dapat membantu menghilangkan sel kulit mati, sehingga kulit lebih bersih dan sehat. (*)

Sumber: Kompas.com,HAI Online,Nova.id
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami