Parapuan.co - Potongan rambut bob memang tidak pernah kehilangan pesonanya. Dari gaya sleek yang tajam hingga lob yang sedikit berantakan atau potongan lembut ala perempuan Prancis, bob selalu punya cara untuk tampil beda. Potongan ini terkesan tegas dan modern, menjadikannya gaya yang tak lekang oleh waktu dan bisa dikenakan siapa saja. Apa lagi kini bob kembali tren di berbagai momen, dari red carpet hingga media sosial.
Namun, yang membuat gaya bob benar-benar menonjol adalah pilihan warna rambut. Warna yang tepat bisa mengubah kesan potongan bob secara drastis, bahkan menambahkan karakter dan kepribadian tersendiri.
"Warna merah tua menambahkan kesan muda dan menyenangkan pada tampilan," kata Rodger Azadganian, pendiri äz Craft Luxury Haircare. Melansir Real Simple, berikut rekomendasi warna rambut yang bisa menghidupkan gaya bob menuruut Rodger Azadganian!
1. Red Undertone ala Zendaya
Jika ingin tampil mewah dan hangat, cobalah warna cokelat tua dengan sentuhan merah. Warna ini sangat cocok untuk bob bergelombang lembut karena memberikan struktur dan kesan hidup.
Rodger menyarankan untuk menjaga kilau warna ini dengan sampo dan kondisioner khusus warna. “Warna merah tua menambahkan kesan muda dan menyenangkan pada tampilan,” ujarnya.
2. Cokelat Klasik yang Berkelas
Warna cokelat kastanye yang dalam dan berkilau cocok untuk kamu yang ingin tampil tenang namun tetap tajam. Potongan bob sebahu atau sejajar dagu dengan warna ini memberikan kesan high fashion dan elegan. “Warna ini memberi kontras yang cukup untuk membuat potongan bob semakin mencolok,” jelasnya.