3 Sinopsis Drakor dengan Karakter Perempuan Jeon So Nee, Terbaru Parasyte: The Grey

Saras Bening Sumunar - Selasa, 26 Maret 2024
Sinopsis Drakor dengan Karakter Perempuan Jeon So Nee
Sinopsis Drakor dengan Karakter Perempuan Jeon So Nee Netflix

Parapuan.co - Aktris Korea Selatan Jeon So Nee akan kembali dengan drama terbarunya berjudul Parasyte: The Grey.

Lewat drama Korea (drakor) Parasyte: The Grey, kamu akan menyaksikan karakter perempuan Jeon So Nee yang cukup unik.

Dalam sinopsis drakor Parasyte: The Grey, Jeon So Nee memerankan karakter perempuan bernama Su In yang terinfeksi sebuah parasit.

Karena hal tersebut, Su In terpaksa harus hidup berdampingan dengan parasit yang ada di dalam tubuhnya.

Drama Korea Parasyte: The Grey dijadwalkan tayang mulai April 2024 mendatang di Netflix.

Itu tadi sedikit bocoran karakter perempuan Jeon So Nee di sinopsis drakor Parasyte: The Grey.

Sebelum membintangi drakor Parasyte: The Grey, nama Jeon So Nee sudah kerap muncul di berbagai judul drama Korea.

Lantas, apa saja drakor yang dibintang Jeon So Nee dan bagaimana alur cerita lengkapnya?

1. Our Blooming Youth

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Series Our Blooming Youth, Tayang di Prime Video

Lewat drakor Our Blooming Youth, kamu akan ditampilkan karakter perempuan Jeon So Nee sebagai Min Jae Yi.

Sinopsis drakor Our Blooming Youth sendiri menceritakan tentang Min Jae Yi yang berasal dari keluarga terpandang.

Suatu ketika, ia bertemu dengan Putra Mahkota Lee Hwan (Park Hyung Sik).

Tak disangka-sangka, pertemuan tersebut membuat keduanya saling jatuh cinta.

Kamu yang penasaran dengan alur cerita drakor Our Blooming Youth bisa menyaksikannya di Prime Video.

2. When My Love Blooms

Baca Juga: Karakter Perempuan Kim Ha Neul di Sinopsis Drakor Nothing Uncovered

Jeon So Nee juga pernah membintangi drakor When My Love Blooms yang tayang di Netflix.

Dalam drama ini, Jeon So Nee didapuk menjadi karakter perempuan bernama Yoon Ji Soo.

Diceritakan dalam drama, Yoon Ji Soo adalah cinta pertama Han Je Hyun (Jinyoung GOT7) di era 1990-an.

Yoon Ji Soo adalah seorang mahasiswi musik dari jurusan piano. Ia dikenal sebagai perempuan yang hangat dan ceria.

Namun semuanya berubah ketika Yoon Ji Soo menjadi perempuan dewasa. Di kehidupan dewasa sosok Yoon Ji Soo diperankan oleh Lee Bo Young.

3. Encounter

Jeon So Nee juga sempat membuat penampilan di drama Korea Encounter.

Lewat drama ini, Jeon So Nee memerankan karakter perempuan muda bernama Jo Hye In.

Selain ditampilkan dengan aksi Jeon So Nee, drama ini juga dibintangi aktor dan aktris populer Korea Selatan.

Seperti Song Hye Kyo yang memerankan Cha Soo Hyun dan juga Park Bo Gum sebagai Kim Jin Hyeok.

Demikianlah sinopsis drakor yang menampilkan karakter perempuan Jeon So Nee.

Jadi, karakter Jeon So Nee mana nih yang pernah kamu tonton?

Baca Juga: Sinopsis Drakor Encouter, Serial Lawas Song Hye Kyo untuk Tontonan Akhir Pekan

(*)