Taylor Swift Jadi Salah Satu Korbannya, Ketahui Apa Itu Deepfake

Rizka Rachmania - Senin, 29 Januari 2024
Ketahui apa itu deepfake kejahatan digital yang menimpa Taylor Swift.
Ketahui apa itu deepfake kejahatan digital yang menimpa Taylor Swift. Instagram/taylorswift

Deepfake adalah kejahatan digital yang sekarang ini sangat mungkin terjadi, terlebih seiring perkembangan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).

Deepfake adalah kecerdasan buatan (AI) yang digunakan untuk membuat video, foto, maupun audio palsu tentang seseorang.

Konten hasil deepfake biasanya menyerupai aslinya dan tampil cukup meyakinkan, sehingga mampu mengecoh orang lain.

Dalam kasus Taylor Swift, foto-fotonya diedit sedemikian rupa dengan kecerdasan buatan, sehingga menjadi konten berbau pornografi.

Sebenarnya, sudah banyak orang yang jadi korban kejahatan digital deepfake seperti Taylor Swift.

Misalnya seperti yang terjadi pada Francesca Mani, 15 tahun, seorang remaja perempuan kelas dua SMA di New Jersey Amerika Serikat.

Ia jadi korban kekerasan berbasis gender online berupa pornografi deepfake.

Melansir dari Teen Vogue, Francesca menemukan bahwa fotonya diedit pada gambar tubuh telanjang orang lain.

Bukan hanya dia, temannya yang lain juga jadi kejahatan pornografi deepfake yang memanfaatkan kecanggihan AI.

Baca Juga: Kisah Remaja Perempuan 15 Tahun Bikin Situs Web untuk Bantu Korban KBGO

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania