Alami Kebotakan hingga Rambut Rontok? Ini Rekomendasi Tempat Perawatannya

Citra Narada Putri - Sabtu, 12 Agustus 2023
Perawatan rambut di ERHA Hair Care Center.
Perawatan rambut di ERHA Hair Care Center. (ERHA)

Untuk sesi Red Light Therapy sendiri berfungsi untuk menutrisi folikel rambut lebih sehat dan tumbuh lebih cepat.

Sedangkan proses treatment-nya sendiri tak akan memakan waktu lama, yaitu kurang dari 30 menit dalam sekali sesi.

Menariknya lagi, Red Light Therapy yang cocok untuk pemula ini dibanderol dengan harga yang terjangkau, yaitu hanya Rp227.500.

Selain itu, Kawan Puan juga bisa menemukan treatment-treatment lainnya untuk mengatasi berbagai masalah rambut.

Misalnya seperti Itch Free Scalp Treatment untuk mengatasi masalah kulit kepala gatal.

Ada juga Sayonara Hair Fall Treatment untuk mengatasi masalah rambut rontok.

Menariknya lagi, di ERHA Hair Care Center ini juga tersedia perawatan Unwanted Hair Removal by IPL untuk menghilangkan bulu rambut di beberapa bagian tubuh, seperti ketiak, kaki hingga lengan.

"Kami sangat bangga dapat menghadirkan Hair Care Center by ERHA sebagai wujud nyata dari komitmen ERHA dalam memberikan solusi klinis terdepan untuk kesehatan dan keindahan rambut," ujar Alisa Agustine selaku Head of ERHA Hair Care Center.

Disampaikan olehnya, dengan pengalaman dan kredibilitas yang tinggi, ERHA turut berinovasi dan memberikan layanan terbaik bagi para pelanggan.

"Kami menyediakan pusat perawatan rambut terbaik, khususnya dalam mengatasi permasalahan kebotakan dan kerontokan serta kami mengajak semua pelanggan diseluruh Indonesia untuk menjadi bagian dari pengalaman perawatan rambut yang tak tertandingi," ujarnya lagi. 

(*)

Baca Juga: Bikin Rambut Lebih Berkilau, Ini Cara Buat Hair Mask dari Cokelat

Parfum Unisex Ini Memiliki Aroma yang Dibuat dengan Teknologi AI