Dokter Tidak Rekomendasikan Gonta-Ganti Sunblock, Ini Alasannya

Anna Maria Anggita - Senin, 31 Juli 2023
Alasan dokter tidak merekomendasikan gonta-ganti sunblock.
Alasan dokter tidak merekomendasikan gonta-ganti sunblock. KVLADIMIRV

Parapuan.co - Kawan Puan harus tahu bahwa sebaiknya kamu tidak sering gonta-ganti sunblock yang dipakai setiap harinya.

Memakai sunblock memang sangat penting untuk menjaga kulit dari buruknya paparan sinar matahari, namun jangan gonta-ganti.

Pasalnya, gonta-ganti sunblock bisa bikin kulit bermasalah, lho. Mengapa kulit bisa bermasalah ketika Kawan Puan sering gonta-ganti sunblock?

Dalam acara konferensi pers #HappyJadiDiriSendiri pada Kamis, (27/7/2023) di Jakarta, dr. Hengky N. Affandi selaku CEO Klinik Estetika dr. Affandi menjelaskan alasannya.

Ia menegaskan bahwa ketika Kawan Puan sudah menemukan produk sunblock yang sesuai dengan kulit tubuh, maka sebaiknya terus dilanjutkan.

"Kalau kita sudah merasa cocok dengan salah satu jenis produk, lebih baik dilanjutkan, meski itu untuk sunblock aja," katanya.

"Takutnya misal gini, kamu ganti sunblock, terus tiba-tiba sunblock yang kamu pakai baru ini misalnya terlalu banyak pelembap akhirnya jadi berjerawat. Kan, jadi problem juga," lanjutnya.

Maka dari itu, dr. Hengky pun menegaskan jangan suka mengganti produk sunblock.

"Jadi kami sih sarankan, sebaiknya kalau misal ada satu produk yang dipakai itu cocok, alangkah baiknya jangan gonta-ganti," terangnya.

Baca Juga: Atasi Sengatan Matahari Ekstrem dan Polusi, Dokter Bagikan Tips Perawatan dan Perlindungan Kulit

Viral di TikTok Sampai ke Malaysia, Ini Rekomendasi Lip Cream Matcha Latte Edition