Festival Musik Ramah Anak, We The Fest 2023 Hadirkan Area Bermain We The Kids

Rizka Rachmania - Sabtu, 22 Juli 2023
Ruang bermain anak di We The Kids yang ada di We The Fest 2023
Ruang bermain anak di We The Kids yang ada di We The Fest 2023 PARAPUAN/Rizka Rachmania

Lokasi dan Cara Mengakses We The Kids

Kids area We The Kids yang ada di We The Fest 2023 terletak di area yang nyaman dan jauh dari hiruk pikuk penonton festival. Area We The Kids terletak di dekat panggung This Stage is Banana We The Fest 2023.

Area ini terletak di dalam ruangan yang berada di sudut, sudah dilengkapi dengan pendingin ruangan yang membuat ibu maupun anak nyaman. Ruangan pun pastinya bebas asap rokok sehingga Kawan Puan bisa nyaman membawa anak ke dalam.

Kawan Puan yang berencana untuk membawa anak ke We The Fest 2023 bisa mengunjungi We The Kids. Dari area This Stage is Bananas, kamu tinggal mengikuti penunjuk arah yang menuju We The Kids.

Fasilitas We The Kids ini disediakan gratis untuk pengunjung yang membawa anak. Namun, kamu tidak bisa meninggalkan buah hati sendirian karena ini bukan tempat penitipan.

"Tinggal masuk aja ke area We The Kids di We The Fest 2023, silakan bawa anak-anaknya, kalau udah lelah gendong anaknya, bisa ke area ini, ada guru yang siap mendampingi, tapi bukan penitipan, jadi anak harus ada pendampingnya," ungkap Junior, Bisnis Development and Marketing Stategic Happy Trees.

Junior juga memastikan bahwa fasilitas We The Kids kolaborasi We The Fest 2023 dengan Happy Trees ini higienis karena setiap selesai digunakan ruangan dan alat bermain akan disterilisasi.

Jumlah orang di dalam ruangan pun dibatasi hanya 20 anak plus satu orang pendamping, maka jika di dalam sudah penuh, harus menunggu gantian untuk bisa memanfaatkan fasilitas di dalamnya.

"Di dalam ini maksimal 20 anak dan 20 pendamping, kalau sudah penuh kita batasi. Kita di sini ruangan didisinfektan, setelah ini semua mainannya dibersihkan, disterilkan, dan kita juga sediakan masker," pungkas Junior.

Baca Juga: Terpaksa Mengajak Balita Nonton Konser? Lakukan 5 Cara Ini agar Aman

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania