Tujuan Terkait

Syarat dan Cara Mendaftar Lowongan Kerja BUMN PT Pembangunan Perumahan

Arintha Widya - Selasa, 18 Juli 2023
ilustrasi lowongan kerja BUMN PT PP
ilustrasi lowongan kerja BUMN PT PP Tirachard

Parapuan.co - PT Pembangunan Perumahan (PP) Tbk membuka lowongan kerja untuk lulusan S1.

Sekadar informasi, PT PP adalah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang konstruksi dan investasi.

PT PP telah berpengalaman lebih dari 60 tahun dalam pembangunan gedung bergengsi, infrastruktur, properti, dan EPC (Engineering, Procurement, and Construction).

Mengutip Kompas.com, PT PP membuka lowongan kerja untuk posisi Business Process Manager.

Apa saja syaratnya dan bagaimana cara mendaftarnya? Yuk, simak detail lengkapnya syarat lowongan BUMN di bawah ini!

Kualifikasi Pelamar

Kawan Puan yang ingin mendaftar sebagai pelamar kerja di PT PP harus memenuhi kualifikasi berikut:

1. Pendidikan minimal S1 Manajemen Bisnis, Manajemen Proyek, atau bidang terkait lainnya.

2. Memiliki gelar Magister Administrasi Bisnis menjadi nilai tambah.

Baca Juga: Catat, 4 Skema Beasiswa Reguler LPDP 2023 Jenjang Magister dan Doktor

3. Pendaftar lowongan kerja di PT PP ini minimal harus berpengalaman dua tahun dalam manajemen proses bisnis di industri terkait.

4. Mahir dalam perangkat lunak manajemen bisnis, seperti monday.com dan ProWorkflow.

5. Memiliki keterampilan kepemimpinan dan dapat berkolaborasi.

6. Mempunyai keterampilan komunikasi yang luar biasa, baik verbal maupun tertulis.

7. Mahir dalam pencatatan dan memiliki keterampilan berorganisasi.

8. Dapat memanajemen waktu dengan baik.

9. Untuk mendaftar lowongan BUMN ini, kamu juga harus memiliki keterampilan analitis.

10. Pelamar kerja di posisi Business Process Manager ini juga diharapkan punya keterampilan pemecahan masalah tingkat lanjut.

Cara Mendaftar BUMN PT PP

Baca Juga: Lengkap dan Detail, Ini Contoh Surat untuk Melamar Lowongan Kerja BUMN

Bagi Kawan Puan yang merasa memenuhi syarat dan tertarik melamar, kamu bisa mendaftar dengan cara:

1. Buka laman https://recruitment.ptpp.co.id.

2. Geser kursor ke bawah, lalu pilih menu "Lowongan Terbaru".

Untuk lowongan sebagai Business Process Manager di PT PP sendiri dibuka sejak 14 Juli hingga 21 Juli 2023.

3. Pastikan anda mengisi resume secara lengkap.

4. Hanya kandidat yang lolos tahap administrasi yang akan dipanggil untuk tahap selanjutnya.

Perlu kamu ingat, PT PP tidak memungut biaya apa pun terkait proses rekrutmen Business Process Manager tahun 2023 ini.

Oleh karenanya, pelamar diimbau untuk berhati-hati terhadap tindakan penipuan terkait lowongan kerja di PT PP.

Demikian informasi pekerjaan di BUMN PT PP. Selamat mendaftar dan semoga kamu lolos, ya.

Baca Juga: Kantor Berita Antara Buka Lowongan Kerja Magang Social Media Specialist

(*)

 

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.