5 Fakta Seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta, Harga Tiket hingga Jam Buka

Rizka Rachmania - Senin, 3 Juli 2023
Fakta seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta.
Fakta seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta. Instagram @vangoghaliveid

Parapuan.co - Berhasil mencuri perhatian masyarakat Indonesia, yuk, ketahui sederet fakta seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta.

Fakta seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta ini dijamin bakal bikin kamu makin ingin datang mengunjunginya.

Kawan Puan pun bisa mendapat informasi penting yang mungkin dibutuhkan dari deretan fakta seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta.

Kamu bisa menikmati berbagai karya pelukis terkenal Van Gogh dalam pameran Van Gogh Alive di Jakarta yang akan dimulai bulan Juli 2023.

Pameran akan diadakan selama kurang lebih tiga bulan sehingga ada cukup waktu buatmu mengunjunginya.

Kawan Puan pun bisa mengajak buah hati yang sedang libur sekolah untuk melihat karya-karya magis dari Van Gogh.

Yuk, simak dulu fakta seru Pameran Van Gogh Alive di Jakarta berikut ini, Kawan Puan!

1. Penjualan Tiket Early Bird Diperpanjang

Melansir dari Instagram @vangoghaliveid, penjualan tiket Early Bird ternyata diperpanjang nih, Kawan Puan.

Baca Juga: Pengalaman Seni Digital 360 Derajat Van Gogh, The Immersive Experience Hadir di Resorts World Sentosa Singapura

Kamu yang kemarin belum sempat beli tiket Early Bird, masih ada kesempatan sampai tanggal 4 Juli 2023.

Keuntungan membeli tiket Early Bird ini tentu saja adalah kamu mendapatkan harga yang lebih murah.

2. Jadwal Van Gogh Alive Jakarta

Buat Kawan Puan yang ingin mengunjungi pameran Van Gogh Alive Jakarta, ada waktu tiga bulan, nih!

Pameran Van Gogh Alive Jakarta akan dibuka untuk umum mulai tanggal 7 Juli sampai 9 Oktober 2023.

Setiap harinya pameran akan dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB.

Yuk, segera jadwalkan kunjungan kamu ke Pameran Van Gogh Alive Jakarta!

3. Harga Tiket Van Gogh Alive di Jakarta

Mengintip laman resminya di vangogh.co.id, harga tiket Van Gogh Alive Jakarta sangat terjangkau kok, Kawan Puan.

Baca Juga: Ini Harga Tiket Masuk Museum Patah Hati yang Viral di TikTok

Ada tiket Early Bird seharga Rp182.400 berlaku untuk Senin sampai Kamis namun tidak termasuk hari libur atau Rp212.800 berlaku untuk Senin sampai Kamis dan termasuk hari libur.

Lalu ada tiket Open Offer yang dijual seharga Rp212.800 untuk Senin sampai Kamis namun tidak termasuk hari libur atau Rp243.200 berlaku untuk Senin sampai Kamis dan termasuk hari libur.

4. Cara Beli Tiket

Tiket Van Gogh Alive Jakarta bisa dibeli melalui website resminya maupun melalui Tiket.com.

Hal yang perlu kamu siapkan adalah data diri, jumlah tiket yang akan dibeli, hari kunjungan, dan metode pembayaran yang akan dipakai.

Cari tahu lebih banyak tentang harga tiket dan cara belinya melalui website resmi maupun di Tiket.com berikut ini.

5. Tips Berkunjung ke Van Gogh Alive Jakarta

Sedikit tips untuk kamu yang akan ke Van Gogh Alive Jakarta, jangan sampai terlambat karena satu hari ada banyak sesi kunjungan.

Lalu untuk yang mau bawah hati, sayang sekali stroller tidak diizinkan untuk masuk sehingga kamu harus bersiap untuk menggendongnya.

Kawan Puan juga tidak diizinkan untuk membawa makanan maupun minuman dari luar sehingga ada baiknya kamu makan dan minum dulu sebelum masuk ke area pameran.

Nah Kawan Puan, itu dia deretan fakta seru pameran Van Gogh Alive di Jakarta akan digelar mulai bulan Juli 2023!

Baca Juga: 4 Spot Foto Instagramable di Pameran Matrajiva, Hidden Gem di Sarinah

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania