Jadi Istilah Hubungan Cinta, Apa Itu Option Paralysis dalam Kencan Online?

Arintha Widya - Senin, 17 April 2023
Apa itu option paralysis dalam hubungan cinta dan kencan online
Apa itu option paralysis dalam hubungan cinta dan kencan online freepik.com

Parapuan.co - Ada berapa banyak istilah dalam hubungan cinta yang Kawan Puan sekadar tahu atau pernah dengar?

Di media sosial, berbagai istilah dalam kencan mulai dari ghosting hingga situationship mungkin sudah familier.

Namun, ada istilah lain yang juga perlu kamu ketahui, terlebih jika Kawan Puan tengah menjalani kencan online.

Istilah tersebut ialah option paralysis yang dalam hubungan cinta merujuk pada kencan online.

Apa itu option paralysis? Yuk, simak informasi mengenal option paralysis seperti dikutip dari Very Well Mind di bawah ini!

Mengenal Istilah Option Paralysis

Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, option paralysis berarti kelumpuhan pilihan.

Fenomena nyata yang terjadi di dunia maya ini merujuk pada perasaaan kewalahan karena terlalu banyak pilihan dalam kencan online.

Yaitu kondisi ketika seseorang punya banyak pilihan dalam menentukan dengan siapa ia akan menjalin hubungan asmara, dan pada akhirnya malah tidak memilih sama sekali.

Baca Juga: Hindari Penipuan seperti di Tinder Swindler, Waspadai 5 Tanda Red Flag pada Aplikasi Kencan Online

Dalam hubungan cinta, sangat mudah jatuh dalam situasi option paralysis jika kamu berkencan secara online.

Ada banyak pasangan potensial di luar sana, dan mencari tahu siapa yang paling tepat bisa saja membuatmu merasa kewalahan.

Asal Istilah Option Paralysis

Pertanyaannya kemudian adalah, dari mana istilah ini muncul? Siapa yang menemukannya pertama kali?

Option paralysis adalah fenomena yang dibahas oleh psikolog Barry Schwartz dalam buku berjudul "The Paradox of Choice: Why More Is Less" (2004).

Di dalam buku tersebut, Barry Schwartz berpendapat bahwa semakin banyak pilihan yang kita miliki maka semakin sulit untuk membuat keputusan.

Bahkan, sering kali kita menjadi merasa tidak puas dengan pilihan yang sudah kita ambil.

Di aplikasi atau situs kencan, seseorang bisa melakukan scrolling untuk mencari pilihan siapa calon pasangan yang cocok dan dapat menjalin hubungan asmara dengannya.

Namun, kamu akan terus memilih dan "mengumpulkan" calon-calon potensial tanpa bisa benar-benar menentukan salah satunya yang paling cocok.

Baca Juga: Pentingnya Ruang Aman dalam Penggunaan Aplikasi Kencan Online

Orang yang diberikan terlalu banyak pilihan dalam hal ini cenderung akan mengalami perasaan negatif.

Hal itu membuat kamu tidak melihat prospek yang baik dalam hubungan romantis di masa depan.

Meski begitu, ada kabar baik jika kamu menyadari fenomena option paralysis terjadi padamu.

Kamu bisa lebih mudah untuk keluar dari situasi ini dengan mempersempit fokus dan mulai berkomitmen pada orang atau aplikasi kencan tertentu.

Kiranya, itulah definisi mengenai option paralysis yang mungkin banyak dialami Kawan Puan.

Jika kamu salah satunya, ingat untuk segera mempersempit pilihanmu dan jangan ragu menentukan satu orang untuk menjalin hubungan cinta.

Semoga dengan begitu kamu tidak terlalu lama mengalami option paralysis.

Dan mudah-mudahan informasi di atas berguna buat Kawan Puan yang sedang mencari teman kencan online, ya.

Baca Juga: Ini Peran Sahabat untuk Membantu Mendapatkan Match di Aplikasi Kencan

(*)

Sumber: Very Well Mind
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania