Ubah Kelam Jadi Kalem, Psikolog Ungkap Cara Kendalikan Rasa Panik saat Anak Sakit

Maharani Kusuma Daruwati - Minggu, 5 Maret 2023
Hal yang perlu orang tua lakukan saat mendapati anak demam.
Hal yang perlu orang tua lakukan saat mendapati anak demam. Patrick Chu

Baca Juga: Jangan Panik! Ini yang Perlu Dilakukan Orang Tua Saat Anak Mengalami Demam Mendadak

Mereka adalah Public Figure sekaligus seorang Ibu yaitu Sandra Dewi, Donita, serta Anissa Aziza yang tentunya memahami betul apa yang dirasakan seorang Ibu ketika anaknya sakit.

“Sebagai seorang Ibu, tentunya ketika anak sakit rasa khawatir dan panik pasti ada. Terutama untuk anak yang berusia 5 tahun. Biasanya kita melihat sang anak aktif bermain tapi ketika sakit jadi lebih diam dan lemas,” ujar Sandra Dewi.

Hal senada juga diungkapkan oleh Donita.

“Ketika anak sakit tentu saja perasaan khawatir yang ada semakin besar, dan kadang merasa ingin selalu 24 jam bersama sang anak.

"Sehingga ketika sedang ada pekerjaan yang harus diselesaikan, maka sering kali bingung harus bagaimana,” aku Donita.

Anissa Aziza di lain pihak mengaku bahwa kekhawatirannya bahkan bisa memicu rasa bersalah pada dirinya sendiri.

“Aku merasa cemas, khawatir, bahkan sering kali menyalahkan diriku sendiri sebagai penyebab anakku sakit demam.

"Maka, aku selalu sigap dengan tindakan pertama saat anak sakit yaitu dengan mengecek suhu badan anak serta memastikan bahwa anakku memiliki kandungan nutrisi dan cairan tubuh yang cukup,” pungkas Anissa.

Baca Juga: Mendengkur hingga Bergumam, Ini Penyebab Bayi Mengeluarkan Suara saat Tidur

(*)

 

Benarkah Tertawa Baik untuk Menjaga Kesehatan Mental? Ini Penjelasannya