Wangi Tahan Lama, Ini 3 Tips Menentukan Parfum untuk Berbagai Acara

Anna Maria Anggita - Kamis, 12 Januari 2023
Tips menentukan parfum untuk berbagai acara
Tips menentukan parfum untuk berbagai acara Fototocam

Parapuan.co - Di tahun baru, coba lebih ekspresif dari gaya berpakaian dan makeup yang digunakan, yuk!

Selain mempercantik diri, Kawan Puan juga disarankan memilih parfum yang jadi cerminan sifat dan karakter seseorang.

Penting untuk diketahui, menggunakan parfum dapat meningkatkan rasa percaya diri.

Orang yang percaya diri biasanya akan lebih bersemangat, dengan begitu aktivitas pun bisa berlangsung produktif dan optimal.

Meski menggunakan parfum itu penting, sayangnya beberapa orang mungkin bingung menemukan aroma yang cocok untuk berbagai aktivitas. 

Berdasarkan siaran pers dari Shopee (12/01/2023), berikut tiga tips memilih aroma parfum yang cocok digunakan untuk berbagai acara: 

1. Parfum Citrus untuk Aktivitas Seharian

Kawan Puan bisa memilih parfum dengan aroma citrus untuk melakukan aktivitas sehari-hari, seperti sekolah atau bekerja.

Aroma citrus yang menyegarkan ini mampu memberikan nuansa ceria, meningkatkan energi dan mood. 

Baca Juga: Jarang Diketahui! Aroma Parfum Dapat Dipengaruhi oleh Jenis Kulit, Ini Penjelasan Ahli

Apabila Kawan Puan ingin terkesan feminin, maka carilah parfum citrus dengan kombinasi notes floral ringan.

Dapat memengaruhi ketahanan aromanya, pilih parfum sesuai tingkat konsentrasinya. 

Ada tiga kategori konsentrasi parfum yang umum, yakni:

- Eau de Cologne (EDC) dengan tingkat 2-5 persen.

- Eau de Toilette (EDT) dengan tingkat 5-15 persen.

- Eau de Perfume (EDP) dengan tingkat 15-20 persen.

Apabila aktivitas tak terlalu banyak di luar ruangan, maka sebaiknya gunakan EDT karena aroma tahan lama namun tetap soft.

2. Date Night Pakai Parfum Gourmand

Baca Juga: 5 Rekomendasi Parfum Miniso di Bawah Rp50 Ribu, Pilihan Wanginya Beragam

Ketika akan date night, Kawan Puan tentu akan mengenakan outfit terbaik dengan riasan yang memukau. 

Untuk meningkatkan kepercayaan diri, sebaiknya gunakan parfum pula. 

Saat date night, Kawan Puan disarankan menggunakan parfum gourmand yang aromanya  feminin, manis, dan memorable.

Aroma gourmand sendiri berasal dari berbagai makanan antara lain vanilla, caramel, dan cokelat.

Tak hanya itu, parfum gourmand juga cenderung memiliki sillage, projection, dan longevity (SPL) yang lebih kuat.

Alhasil wangimu pun lebih tahan lama, tercium dari jarak jauh, bahkan tetap menempel meski telah meninggalkan ruanngan. 

3. Aroma Floral dan Woody untuk Acara Formal

Di saat menghadiri acara formal, maka Kawan Puan bisa mengenakan parfum beraroma floral dan woody.

Kedua aroma tersebut akan memberikan kesan elegan dan anggun saat kamu menggunakannya.

Disarankan memilih parfum dengan notes floral yang klasik seperti lily of the valley, jasmine, dan rose.

Seandainya menurut Kawan Puan aroma floral terlalu biasa, maka disarankan bereksperiman dengan teknik layering atau menggabungkan dua parfum berbeda agar tercipta wangi yang baru.

Teknik ini penting bagi Kawan Puan yang ingin membuat signature scent khas dan tidak pasaran.

Memang tidak ada aturan untuk layering parfum, tapi Kawan Puan bisa mencampur dua parfum dengan wangi berbeda seperti floral dan woody untuk mendapatkan aroma baru yang unik. 

Kini, jangan bingung lagi saat memilih parfum, Kawan Puan. Semoga tips di atas dapat membantumu tetap harum di berbagai acara.

Baca Juga: 5 Parfum Viral di TikTok Sepanjang 2022, Ada HMNS hingga MOP

(*)

Apa itu Retinol Lip Balm yang Viral di TikTok? Cari Tahu Manfaatnya