Intip Jersey Timnas dengan Desain Terbaik di Piala Dunia 2022

Citra Narada Putri - Sabtu, 26 November 2022
Jersey timnas dengan desain terbaik di Piala Dunia 2022 Qatar.
Jersey timnas dengan desain terbaik di Piala Dunia 2022 Qatar. Dok. Nike & Adidas

Parapuan.co - Semua mata sedang memerhatikan perhelatan kompetisi olahraga sepakbola FIFA World Cup 2022 di Qatar. 

Bukan hanya seru karena pertandingannya, seragam para tim nasional tiap negara pun juga jadi sorotan. 

Tak sekadar seragam biasa saja, pada perhelatan Piala Dunia 2022 ini tiap negara menghadirkan jersey yang spesial.

Ini dia jersey timnas dengan desain terbaik di FIFA World Cup 2022 di Qatar:

Jepang

Jersey timnas Jepang di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Jepang di Piala Dunia 2022. Dok. Adidas

Jersey untuk timnas Jepang di Piala Dunia 2022 ini terlihat sederhana, namun tetap ada unsur modern yang menarik.

Didesain oleh Adidas, jersey ini memiliki detail pola pada lengannya, yang terinspirasi dari teknik jahitan tradisional Sashiko yang biasa digunakan pada kimono. 

Referensi budaya pada jersey ini membuatnya terlihat punya nilai tambah yang bagus.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan Khas Belanda yang Bertanding Malam Ini di Piala Dunia 2022 Qatar

Inggris

Jersey timnas Inggris di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Inggris di Piala Dunia 2022. Dok. englandfootbal.com

Seragam ini terlihat sederhana tanpa banyak elemen penunjang, tapi juga klasik khas Inggris.

Jersey ini memiliki kerah rajutan kecil yang rapi, dan terbuat dari dua warna navy dan biru muda.

Menariknya lagi, pada jersey yang dibuat oleh Nike ini terdapat tipografi mengambil inspirasi dari font industri, yang digunakan oleh band rock heavy metal di Inggris. 

Jerman

Jersey timnas Jerman di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Jerman di Piala Dunia 2022. Dok. Adidas

Seragam tim nasional Jerman tampil seru dalam permainan warna-warna gelap.

Dirancang oleh Adidas, jersey ini memiliki pola abstrak dalam warna hitam dan merah yang terlihat maskulin.

Baca Juga: Nonton Portugal vs Ghana di Piala Dunia 2022, Raffi Ahmad Keluar Stadion Lebih Awal karena Hal Ini

Ditambah dengan kombinasi detail emas, bahu bergaris dan lambang kecil yang terlihat mewah.

Prancis

Jersey timnas Prancis di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Prancis di Piala Dunia 2022. Dok. Nike

Dengan dominasi warna putih, jersey dari timnas Prancis ini terlihat mencuri perhatian.

Pasalnya, pada jersey yang dibuat oleh Nike ini terdapat pola yang sangat halus, yang menampilkan berbagai motif menarik.

Salah satunya adalah Arc de Triomphe, orang-orang yang memegang bendera Prancis, arsitektur Prancis lainnya, hingga seekor sapi.

Belanda

jersey tandang timnas Belanda di Piala Dunia 2022.`
jersey tandang timnas Belanda di Piala Dunia 2022.` Dok. Nike

Seragam tandang Piala Dunia milik timnas Belanda ini terlihat mencolok dan mencuri perhatian.

Baca Juga: 4 Momen Seru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Nonton Piala Dunia 2022 di Qatar

Dengan warna oranye yang cerah, jersey yang dirancang oleh Nike ini memiliki motif tie dye abstrak. Banyak yang mengatakan bahwa motif tersebut adalah simbol singa Belanda.

Brasil

Jersey timnas Brasil di World Cup 2022.
Jersey timnas Brasil di World Cup 2022. Dok. Nike

Brasil tak pernah takut untuk mengekspresikan semangat mereka dalam jersey yang dikenakan para timnasnya, misalnya melalui pilihan warna.

Pada jersey timnas Brasil di Piala Dunia 2022 yang dibuat oleh Nike, warna-warna cerah seperti biru tua dan hijau neon menjadi statement dalam keseluruhan penampilannya. 

Kombinasi warna ini juga ditambah dengan motif jaguar yang gradien di bagian lengan, dengan haris kuning yang halus.

Ghana

Jersey timnas Ghana di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Ghana di Piala Dunia 2022. Dok. Puma

Seragam ini sempat diprotes oleh sejumlah fans timnas Ghana karena dinilai kurang meriah.

Baca Juga: Selalu Jadi yang Pertama, Ini Kisah Stephanie Frappart Wasit Perempuan Piala Dunia 2022

Namun, jersey yang dibuat oleh Puma ini justru terlihat bold karena terinspirasi dari warna nasional Ghana, yaitu merah, kuning dan ada sentuhan hijau. 

Sentuhan vintage terlihat pada gambar kotak di bagian depan tengah, yang juga menyematkan nomor punggung tiap pemain.

Meksiko

Jersey timnas Meksiko di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Meksiko di Piala Dunia 2022. Dok. adidas

Jersey dari timnas Meksiko terlihat stylish dan mencuri perhatian dengan grafisnya. 

Dibuat oleh adidas, grafis tersebut mengacu pada akar asli Meksiko dan ikonografi budaya Meksiko.

Motif tersebut dicetak menggunakan palet burgundy di atas seragam warna off-white sederhana, dengan kilatan hijau di bagian leher.

Korea Selatan

Jersey timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2022.
Jersey timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2022. Dok. Nike

Baca Juga: 4 Film Populer Morgan Freeman, Aktor yang Muncul di Pembukaan Piala Dunia 2022

Timnas Korea Selatan menghadirkan jersey yang meriah dengan grafis warna-warni yang retro ala tahun 90-an.

Mengusung konsep pop art membuat jersey ini terlihat sangat menonjol dan berbeda dibandingkan negara lain.

Dirancang oleh Nike, seragam ini terinspirasi oleh warna simbol Taegeuk dari bendera Korea Selatan, namun dalam bentuk abstrak untuk mewakili Hallyu, atau gelombang budaya pop Korea.

Merah melambangkan surga, biru untuk bumi, dan kuning untuk kemanusiaan. 

(*)