Hari Vegan Sedunia, 3 Artis Perempuan Ini Jalani Gaya Hidup Vegan

Saras Bening Sumunar - Selasa, 1 November 2022
Selebriti yang memilih gaya hidup vegan, ada Sophia Latjuba
Selebriti yang memilih gaya hidup vegan, ada Sophia Latjuba Instagram/sophia_latjuba88

Parapuan.co - World Vegan Day atau Hari Vegan Sedunia diperingati setiap 1 November.

Tujuan adanya Hari Vegan Sedunia ini diharapkan menjadi kesempatan yang baik bagi semua kaum vegan untuk mempromosikan veganisme.

Namun, masih banyak dari Kawan Puan yang asing dengan istilah vegan.

Vegan sendiri merupakan sebutan untuk mereka yang hanya mengonsumsi makanan nabati.

Artinya, mereka menghindari semua produk hewani termasuk daging, ikan, unggas, telur, susu dan madu.

Berikut ini beberapa selebriti yang juga memutuskan untuk memulai gaya hidup vegan.

1. Eva Celia

Melansir dari laman Grid, Eva Celia juga memilih gaya hidup vegan.

Bukan tanpa alasan, gaya hidup ini ia pilih karena menolak segala bentuk eksploitasi kepada hewan.

Baca Juga: Hari Vegan Sedunia, Ini 5 Rekomendasi Makanan Khas Indonesia Tanpa Bahan Hewani

Eva Celia hanya mengonsumsi makanan yang berasal dari tumbuhan saja.

Keputusannya itu berawal ketika dia mengalami gangguan hormonal.

2. Sophia Latjuba

Tak hanya Eva Celia, ternyata sang ibunda, Sophia Latjuba juga menerapkan gaya hidup vegan.

Hal ini sebagaimana dilansir dari laman Kompas.com.

Sophia memilih gaya hidup vegan seiring dengan pilihannya menjalani pola hidup sehat.

"Pola hidup sehat juga bukan cuma buat saya, tapi juga buat anak-anak saya, buat keluarga saya, anjing-anjing saya di rumah. Beberapa bulan ini saya diet vegan," ujarnya.

Sophia juga mengaku bahwa gaya hidup ini ia pilih bukan semata-mata untuk menjaga bentuk tubuhnya.

Baca Juga: Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan Produk Kecantikan Vegan, Natural dan Organik

"Bukan buat kurus, tapi buat mengatur makan-makanan kita. Enggak makan binatang yang bernapas gitu, sama kayak enggak minum susu karena itu dari binatang," tambahnya.

Sophia juga mengaku jika menerapkan gaya hidup vegan membuatnya lebih sehat.

3. Angela Gilsha

Angela Gilsha juga mengungkap bahwa dirinya memilih gaya hidup vegan.

Hal ini ia ungkapkan saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Puella ID yang dipandu Cinta Laura.

Melansir dari Kompas.com, berawal dari menonton Netflix soal vegan, ia akhirnya tertarik.

“Pertama, aku nonton di Netflix soal apa pun soal vegan. Tertarik untuk mencoba (jadi vegan), ketika aku mencoba aku merasakan benefit entah itu di kulit, buat environment (lingkungan hidup) juga bagus,” ucap Angela.

Tak hanya itu, melalui media sosialnya Angela Gilsha juga mengajak penggemarnya untuk mengurangi makan daging.

Kawan Puan, itu tadi selebriti yang juga menerapkan gaya hidup vegan.

Selamat Hari Vegan Sedunia Kawan Puan!

Baca Juga: Sambut Hari Vegan Sedunia, Kenali Manfaat Pakai Skincare Vegan

(*)

Sumber: Kompas.com,Grid
Penulis:
Editor: Linda Fitria