Ini 3 Karakter Perempuan di Drakor Curtain Call, Tayang di Prime Video Hari Ini

Alessandra Langit - Senin, 31 Oktober 2022
Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Park Seyeon
Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Park Seyeon Prime Video

Parapuan.co - Ini dia karakter perempuan dalam drakor Curtain Call yang tayang di Prime Video mulai hari ini, Senin (31/10/2022).

Drakor Curtain Call ini menampilkan Kang Ha Neul, Ha Ji Won, Go Doo Shim, Sung Dong Il, Jung Ji So, Noh Sang Hyun, dan Kwon Sang Woo.

Aktris perempuan dalam daftar nama tersebut memerankan karakter perempuan ikonik dalam drakor Curtain Call ini.

Curtain Call menceritakan keterlibatan sekelompok orang dalam penipuan seorang pria.

Ia diberikan misi khusus untuk mewujudkan keinginan seorang nenek yang sakit keras.

Drakor ini juga menceritakan perjuangan sang pria untuk mempertahankan penyamarannya tersebut.

Genre dari drakor ini pun drama romantis, jadi bisa dipastikan akan ada kisah cinta yang akan membuat Kawan Puan baper.

Drakor Curtain Call ini akan tayang di Prime Video setiap Senin dan Selasa.

Sebelum menyaksikan drakor ini, yuk simak tokoh perempuan dalam Curtain Call yang tayang hari ini.

Baca Juga: Sederet Fakta Menarik Drakor Curtain Call yang Akan Segera Tayang

1. Park Seyeon

Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Park Seyeon
Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Park Seyeon Prime Video

Berdasarkan rilis yang PARAPUAN terima, karakter perempuan Seyeon (Ha Ji Won) adalah cucu bungsu Geumsoon dan manajer umum Hotel Paradise.

Dia kehilangan orang tuanya saat masih kecil dan percaya bahwa ia adalah satu-satunya di keluarga yang berhak mengambil alih hotel neneknya.

Walaupun anak-anak dari keluarga konglomerat mengejar pendidikan di sekolah asing yang bergengsi, Seyeon kuliah di universitas lokal.

Ia bekerja paruh waktu di Hotel Paradise untuk mempelajari hampir setiap aspek bisnis.

Berbeda dengan teman-temannya, Seyeon besar dengan kepribadian yang membuatnya memahami orang-orang dari berbagai latar belakang.

Meski menggunakan transportasi umum untuk perjalanan sehari-hari, tidak sulit bagi Seyeon untuk bepergian akhir pekan ke New York demi melihat pertunjukan Broadway favoritnya.

Seyeon percaya bahwa hanya dia yang dapat memimpin hotel, tidak seperti dua kakak tirinya yang meninggalkan Korea untuk kuliah di universitas Amerika, sementara yang satu lagi tidak peduli dengan bisnis keluarga.

Sebagai satu-satunya tokoh perempuan cucu kandung, Seyeon disayang lebih dari saudara laki-lakinya.

Baca Juga: Curtain Call, Drakor Baru Kang Ha Neul dan Ha Ji Won Tayang Akhir Oktober di Prime Video

2. Ja Geumsoon

Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Ja Geumsoon
Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Ja Geumsoon Prime Video

Geumsoon (Go Doo Shim) menikah dan memiliki seorang anak di akhir masa remajanya.

Tetapi saat bepergian ke Selatan untuk menghindari perang, Geumsoon terpisah dari keluarganya secara tragis.

Dia membuka sebuah penginapan dengan harapan bisa berkumpul kembali dengan keluarganya dan memberikan sedikit surga bagi mereka yang terkena dampak perang.

Kehidupan Geumsoon bersama keluarga barunya berkembang seiring dengan kesuksesan hotelnya.

Geumsoon hanya memiliki tiga bulan lagi untuk hidup, dan keinginan terakhirnya adalah hanya untuk bertemu cucunya.

3. Seo Yonhee

Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Seo Yonhee
Karakter perempuan di drakor Curtain Call: Seo Yonhee Prime Video

Seo Yonhee (Jung Ji So) adalah aktris tak dikenal yang menjalani hidup sepenuhnya dan anggota kalangan super-elit.

Sebagai sesama pemain dalam rombongan Jaehun, Yoonhee dicintai oleh sutradara karena dapat memainkan peran apapun.

Ia juga memiliki bakat penghafalan naskah yang luar biasa, dan ketangkasannya yang unik.

Kawan Puan, itu dia karakter perempuan di drakor Curtain Call yang tayang hari ini di Prime Video.

Baca Juga: Fakta Menarik Drakor Love in Contract, Park Min Young Jadi Istri Kontrak Go Kyung Pyo dan Kim Jae Young

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria