Dukung Industri Kecantikan Lokal, Indonesia Cosmetics Ingredients Kembali Digelar

Ardela Nabila - Selasa, 25 Oktober 2022
Pembukaan Indonesia Cosmetics Ingredients (ICI) 2022.
Pembukaan Indonesia Cosmetics Ingredients (ICI) 2022. Dok. Ardela Nabila/PARAPUAN

Parapuan.co - Persatuan Perusahaan Kosmetika Indonesia (Perkosmi), Asosiasi Kosmetik di Indonesia, kembali mengadakan acara Indonesia Cosmetics Ingredients (ICI), Expo, and Seminar yang berlangsung mulai 25-27 Oktober 2022.

ICI merupakan acara pameran dan ajang promosi bagi para pemasok lokal maupun global untuk memperkenalkan sekaligus mempromosikan bahan baku, kemasan produk, peralatan laboratorium dan mesin mutakhir, serta tren dan teknologi terkini yang dibutuhkan dalam proses pembuatan kosmetik.

Acara yang mengangkat tema “Raih Pasar Kosmetik dengan Tren dan Teknologi Terkini” itu sebelumnya terakhir diselenggarakan sebelum pandemi Covid-19.

Setelah sempat tertunda selama dua tahun, gelaran yang diselenggarakan oleh Perkosmi ini akhirnya kembali digelar di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Ini merupakan ICI yang ke-11 sejak pertama kali diadakan pada tahun 2006 untuk mendukung industri kecantikan di Indonesia.

Tak hanya bermanfaat bagi konsumen, ICI 2022 juga bermanfaat untuk produsen, distributor, dan seluruh pemangku kepentingan yang ada di dalamnya.

ICI 2022 merupakan gelaran terbesar yang pernah diselenggarakan oleh Perkosmi, melibatkan 93 perusahaan dengan total stand mencapai 402, meliputi 344 stand pameran, 44 stand finished goods, dan 14 stand instansi pemerintah serta universitas.

Acara ini turut menghadirkan 26 pembicara dari Indonesia dan mancanegara untuk mengisi seminar, dengan target pengunjung acara sebanyak 5.000 orang.

“Tentunya skala ini jauh lebih besar dari tahun lalu dan bahkan jumlah stand meningkat sebanyak 31 persen dari total pada tahun 2018. Semoga ini menjadi pertanda baik bahwa industri kecantikan akan terus maju ke depannya,” kata Ketua Pelaksana ICI 2022, Rustam Suleman, dalam konferensi pers pembukaan ICI 2022, Selasa (25/10/2022).

Baca Juga: Emina Ajak Remaja Peduli Lingkungan dengan Kumpulkan Sampah Kemasan Kosmetik

Selain diramaikan oleh berbagai stand menarik, ada pula Zona Inovasi yang menampilkan produk kosmetik lokal, bahan baku lokal, dan bahan baku yang telah diekspor ke luar negeri.

Terdapat juga Lab Formulasi yang disediakan untuk beberapa supplier bahan baku sebagai sarana untuk mendemonstrasikan secara langsung formulasi kosmetik kepada pengunjung pameran.

Ketua Umum Perkosmi, Sancoyo Antarikso, menjelaskan bahwa penyelenggaraan ICI 2022 turut dilatarbelakangi oleh kosmetika produksi lokal yang makin diminati oleh masyarakat beberapa waktu terakhir.

“Dengan kosmetika produksi lokal semakin mendapatkan tempat di hati konsumen Tanah Air, Perkosmi juga akan terus mendorong lahirnya kebijakan strategis dan mengadvokasi perbaikan kebijakan demi lingkungan bisnis yang lebih baik dan menguntungkan,” ujarnya.

Seperti diketahui, industri kecantikan memang menjadi salah satu industri yang menjanjikan dan belakangan tengah berkembang pesat di Indonesia.

Pasar beauty dan personal care di Indonesia bahkan bernilai 6,3 miliar dolar AS atau lebih dari Rp91,6 triliun pada tahun 2021 dan diperkirakan akan terus bertumbuh pesat pada tahun 2022 ini.

Data dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) juga mencatat kosmetika sebagai kategori produk yang mendapatkan izin edar terbanyak di Indonesia dalam lima tahun terakhir, yakni sebanyak 411.410 produk baru.

Dalam konferensi pers pembukaan ICI 2022 turut hadir Deputi Bidang Pengawasan Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan, dan Kosmetik BPOM, Reri Indriani, Apt. M.Si., yang mengatakan gelaran ini juga bertujuan agar para pelaku usaha di bidang kecantikan bisa memberikan produk terbaik bagi konsumen lokal.

Baca Juga: BPOM Rilis Daftar Kosmetik Mengandung Bahan Berbahaya, Ada Brand Lokal

Menurutnya, kemajuan di industri kecantikan hanya bisa dilakukan apabila semua pelaku industri dapat mengikuti perkembangan tren dan teknologi terbaru.

“Dengan begitu mereka bisa meningkatkan kualitas produk kosmetik yang mampu bersaing, namun tetap mengedepankan aspek keamanan, kemanfaatan, dan mutu kosmetik,” jelasnya dalam kesempatan yang sama.

Lewat gelaran ini, Perkosmi berharap industri kecantikan dapat terus meningkat sekaligus membantu konsumen Indonesia untuk memperoleh produk kosmetik lokal terbaik. (*)

Sedang Viral di TikTok, Apakah Magnetic Eyelashes Aman Dipakai?