Ini Manfaat Lendir Siput untuk Kecantikan Kulit Menurut Ahli

Citra Narada Putri - Kamis, 13 Oktober 2022
Manfaat lendir siput untuk kesehatan kulit.
Manfaat lendir siput untuk kesehatan kulit. Tatsiana Frolova/iStockphoto

Hal ini dikarenakan snail mucin yang memiliki manfaat pelembap yang luar biasa karena molekulnya yang bisa menarik air.

Dengan demikian, lendir siput dapat membantu melembapkan kulit dan membuatnya terlihat lebih plumpy.

Merangsang Produksi Kolagen

“Karena lendir siput adalah ekskresi yang disebabkan oleh stres, itu terdiri dari bahan-bahan yang dimaksudkan untuk memperbaiki atau melindungi dari cedera,” jelas Lain, seperti melansir dari Byrdie.

Menurut Lain, snail mucin dapat bekerja memicu pertumbuhan sel kulit dan kolagen baru.

Ini artinya, dengan semakin banyaknya kolagen maka akan membuat kerutan semakin sedikit dan kulit terlihat lebih muda.

Sementara itu, Sheel Desai-Solomon, MD, dokter kulit di Raleigh-Durham, menambahkan bahwa lendir siput juga mengandung asam glikolat, yang juga dikenal sebagai penguat kolagen.

Apa yang disampaikan kedua ahli tersebut juga dibuktikan melalui penelitian yang dilakukan oleh University of Naples Federico II di Italia yang menemukan bahwa sekresi siput dapat merangsang produksi kolagen.

Snail mucin juga bagus untuk kulit, karena kolagen adalah protein yang bisa membantu kulit tetap kuat dan kenyal. Lebih dari itu kolagen juga menjaga elastisitas kulit dan menyembuhkan luka.

Baca Juga: Sempat Jadi Tren, Adakah Efek Samping Snail Mucin untuk Kulit?

Sumber: stylecraze,Byrdie
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

Review Perawatan Biolage Cool Therapy+++ Pijat Bali, Benarkah Bikin Kulit Kepala Segar?