5 Aturan Memberikan Uang Tip, Salah Satunya Pakai Uang Receh

Arintha Widya - Sabtu, 8 Oktober 2022
iliustrasi uang tip
iliustrasi uang tip Zephyr18

Maka itu sebelum memberi tip, ketahui dulu apakah ada aturan terkait hal itu atau tidak.

2. Pakai Uang Receh

Aturan berikutnya, yaitu memberikan tip dengan uang receh atau dalam nominal yang tidak besar.

Jangan hanya karena gengsi, kamu memberi tip yang berlebihan dan tidak sewajarnya.

3. Berikan dengan Sopan

Jika niatmu baik, usahakan memberikannya juga dengan cara yang sopan. Jangan membuang atau melemparnya.

Akan lebih baik lagi kalau kamu memberikannya sembari mengucapkan terima kasih kepada yang bersangkutan.

4. Menolak dengan Baik

Bahkan meski kamu tidak berniat memberikan uang tip kepada seseorang, tolaklah dengan sopan.

Selain itu, jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih karena bagaimana pun juga mereka sudah membantumu.

Atau jika tidak ingin memberi tip, kamu bisa menolak bantuan yang ditawarkan oleh penyedia layanan jasa.

5. Masukkan Uang Tip dalam Anggaran

Walau jumlahnya kecil, uang tip hendaknya tetap tercatat dalam anggaran pengeluaran rumah tangga.

Lalu jika berlibur, pastikan kamu mencantumkannya di anggaran mengingat uang tip bisa jadi lebih sering keluar saat liburan.

Sudah paham kan, Kawan Puan? Mulai sekarang pertimbangkan hal-hal di atas jika kamu ingin memberikan uang tip, ya.

Baca Juga: Tips Hemat: Ketahui 3 Cara Membedakan Tabungan dan Investasi Agar Pintar Kelola Uang

(*)

Sumber: Finansialku
Penulis:
Editor: Arintya