Angkat Destinasi Super Prioritas Indonesia, KitKat Luncurkan Kemasan Khusus Wisata Tanah Air

Maharani Kusuma Daruwati - Rabu, 31 Agustus 2022
Para pemenang Kompetisi KitKat Breakreasi Design Challenge
Para pemenang Kompetisi KitKat Breakreasi Design Challenge Dok. KitKat

"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada PT Nestlé Indonesia karena telah memberikan wadah sekaligus menampilkan hasil karya mereka. Selamat kepada para pemenang KitKat Breakreasi Design Challenge tahun 2022!” tambahnya.

Presiden Direktur PT Nestlé Indonesia Ganesan Ampalavanar mengatakan, sebagai perusahaan yang telah beroperasi
lebih dari 50 tahun di Indonesia, kami terus berkomitmen untuk berinvestasi di sini, dan turut mendukung ekonomi kreatif UMKM di Indonesia, salah satunya dengan berkolaborasi bersama Kemenparekraf Republik Indonesia di bawah payung co-branding "Wonderful Indonesia".

"Sejalan dengan momen Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Pariwisata Dunia, Nestle Indonesia bersama Kemenparekraf merealisasikan salah satu dari komitmen bersama kami, dengan mengadakan kompetisi KitKat Breakreasi Design Challenge. Kami berharap kegiatan ini dapat mendukung para pelaku industri kreatif, menghargai karya desainer muda, dan sekaligus menunjukkan rasa bangga pada pariwisata Indonesia,” terangnya.

Para pemenang Kompetisi KitKat Breakreasi Design Challenge
Para pemenang Kompetisi KitKat Breakreasi Design Challenge Dok. KitKat

Kompetisi KitKat Breakreasi Design Challenge diikuti lebih dari 350 entri dari seluruh Indonesia.

Setelah melalui tahap seleksi oleh para juri yang terdiri dari Kemenparekraf RI, KitKat, Hari Prast selaku Ilustrator, Olivia Valen selaku Digital Creator dan Aprilia selaku Ilustrator, terpilih lima pemenang utama KitKat Breakreasi Design Challenge, yaitu:

● Pemenang utama 5 dengan desain Borobudur, dimenangkan oleh Galang Dwiki Setya Mulyadi asal Bandung. Mendapatkan hadiah uang tunai Rp 2,5 juta.

● Pemenang utama 4 dengan desain Mandalika, dimenangkan oleh Iwan Nugraha asal Bandung. Mendapatkan hadiah
uang tunai Rp 2,5 juta.

Baca Juga: 3 Destinasi Wisata Alam Terbuka di Australia Barat, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga