Hari UMKM Nasional, Yuk Intip Fakta Menarik dari Kampus UMKM Shopee!

Arintha Widya - Jumat, 12 Agustus 2022
Kampus UMKM Shopee DIY
Kampus UMKM Shopee DIY

Sesi pelatihan dibawakan oleh trainer Shopee yang telah tersertifikasi, meliputi edukasi, pemasaran, transaksi, penyediaan sistem inventori dan pengiriman, hingga membukakan akses sebesar-besarnya bagi UMKM lokal untuk menjadi eksportir yang berdaya.

Selain itu, peserta juga dapat menggunakan berbagai fasilitas pendukung seperti Ruang Foto, Studio Live Streaming, Simulasi Gudang dan Ruang Pertemuan secara gratis.

Sejak satu tahun peresmiannya, apa saja fakta-fakta menarik Kampus UMKM Shopee? Simak informasi berikut ini!

1. Jumlah UMKM yang ikut pelatihan setara 2 stadion Istora Senayan

Shopee mencatat, jumlah seluruh UMKM lokal yang telah mengikuti pelatihan di Kampus UMKM Shopee bisa memenuhi dua stadion seukuran Istora Senayan.

Jumlah ini dinilai cukup banyak mengingat Kampus UMKM Shopee baru hadir selama 1 tahun terakhir.

2. Durasi pelatihan melebihi waktu tempuh dari Bumi ke Mars

Fakta kedua, pelatihan yang diberikan di Kampus UMKM Shopee juga sangat komprehensif dari segi durasi waktunya.

Dalam 1 tahun terakhir, total durasi pelatihan yang diberikan Kampus UMKM Shopee melebihi waktu tempuh dari Bumi menuju planet Mars dengan menggunakan roket.

Jam pelatihan ini tentunya menjadi sangat penting bagi UMKM untuk mendapatkan pengetahuan keterampilan digital.

3. Fotografer butuh waktu 2.000 jam untuk memotret produk yang pernah difoto di Kampus UMKM Shopee

Kampus UMKM Shopee juga memiliki fasilitas Ruang Foto untuk UMKM membuat foto produk untuk tujuan promosi.

Ruang Foto Kampus Shopee telah digunakan untuk memotret banyak produk milik UMKM lokal di 9 kota di Indonesia dalam satu tahun terakhir.

Nah, kamu mesti tahu bahwa untuk dapat memotret seluruh produk UMKM yang pernah difoto di Kampus UMKM Shopee, dibutuhkan waktu selama 2.000 jam.

Wah, fakta-fakta yang menarik ya, Kawan Puan?

Baca Juga: Hadir di Yogyakarta, Kampus UMKM Shopee Sediakan Fasilitas Gratis Ini

(*)

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara