Cerita Ibnu Jamil Dapatkan Restu dari Ibu Ririn Ekawati, Ini Tips Merebut Hati Calon Mertua

Saras Bening Sumunar - Jumat, 5 Agustus 2022
Perjuangan Ibnu Jamil dapatkan restu dari ibunda Ririn Ekawati
Perjuangan Ibnu Jamil dapatkan restu dari ibunda Ririn Ekawati Instagram/ @ririnekawati

Baca Juga: Jualan Batagor, Ririn Ekawati Beri Pesan untukmu yang Ingin Buka Usaha

Setelah mengutarakan niatnya untuk menikahi Ririn, Samsidar belum memberikan jawaban postif.

Namun setelah keduanya makan siang, Samsidah memberikan respons jawaban positif.

Menurut Ibnu, hal ini merupakan buah dari kesabaran dan perjuangannya mendapatkan restu.

Berkaca dari apa yang dialami Ibnu Jamil, ada beberapa tips untuk mendapatkan hati calon mertua.

Melansir dari Focus on The Family, berikut tips merebut hati calon mertua.

1. Sopan dalam Berperilaku dan Bertutur Kata

Penting bagi kamu untuk menunjukkan perilaku baik di depan calon mertua.

Artinya, kamu perlu memperhatikan bagaimana cara bersikap dan bertutur kata. 

Baca Juga: 3 Tanda Ibu Mertua Tak Menyukaimu, Cari Tahu dari Bahasa Tubuhnya!

Tunjukkan perlakukan baik dan perhatian pada calon mertua.

2. Tunjukkan Keseriusan

Mungkin, orang tua yang belum memberikan restu masih memiliki keraguan pada dirimu.

Entah karena pekerjaan, pendidikan, atau yang lainnya.

Untuk itu, tunjukkan keseriusanmu di depan mertua dan berikan pengertian pada mereka.

3. Hormati Tradisi

Setiap keluarga memiliki tradisi masing-masing, jika kamu ingin menjadi bagian keluarga pasangan cobalah untuk menghomati tradisi mereka.

Dengan ikut berpartisipasi dengan mengikuti tradisi keluarga, kamu bisa menjadi lebih dekat dengan calon mertua dan anggota keluarga lainnya.

Nah, Kawan Puan, itu tadi tips untuk mendapatkan hati calon mertua.

Mulai dari sopan dalam berperilaku hingga menghormati tradisi mereka.

(*)