Hari ASI Sedunia, 5 Rekomendasi Brand Fashion Lokal Hadirkan Busana Busui Friendly

Ratu Monita - Senin, 1 Agustus 2022
Brand fashion lokal sediakan busana busui friendly.
Brand fashion lokal sediakan busana busui friendly. Kolase instagram @mamima.nursingwear - @maternel.nursingwear

Rekomendasi brand fashion lokal selanjutnya ada dari D'Amora Nursing Wear. 

Brand fashion yang satu ini menghadirkan beragam set pakaian yang memudahkan kamu para ibu menyusui untuk tak perlu bingung lagi dalam memilih bawahan. 

Selain itu, D'Amora Nursing Wear juga menyediakan koleksi maxi dress dengan motif yang beragam, sehingga kamu bisa tetap tampil menawan saat menyusui. 

4. Maternel Nursingwear

Dress dari Maternel Nursingwear.
Dress dari Maternel Nursingwear. Instagram/maternel.nursingwear.

Untuk Kawan Puan yang tengah menyusui, kamu tetap bisa tampil dengan gaya feminin dengan pilihan dress dari Maternel Nursingwear.

Menariknya, brand fashion lokal yang satu ini menampilkan beragam model dress yang menarik untuk dicoba, mulai dari ruffle dress hingga model dress seperti di drakor. 

5. Monomom

Oversized tshirt dari Monomom.
Oversized tshirt dari Monomom. Instagram/monomom.co

Rekomendasi brand fashion lokal yang terakhir ada dari Monomom yang menghadirkan beragam baju kasual. 

Ya, brand fashion satu ini menyediakan beragam pilihan outfit buat kamu yang ingin tampil kasual, seperti oversized tshirt dan kemeja yang tentu saja busui friendly

Tak hanya itu, Monomom juga menyediakan bra sampai lounge wear untuk ibu menyusui. 

Jadi, Kawan Puan mau beli baju di mana antara brand fashion lokal yang menghadirkan busana busui friendly ini? 

Baca Juga: Hari ASI Sedunia, Ini 8 Hal yang Bisa Dilakukan Perusahaan untuk Dukung Ibu Menyusui

(*)

Penulis:
Editor: Citra Narada Putri