Premi dan Cara Menghitung Tarif Asuransi Mobil dari Broker Asuransi

Arintha Widya - Sabtu, 23 Juli 2022
Tips memilih asuransi kendaraan.
Tips memilih asuransi kendaraan. tommaso79

Misalnya, kamu membeli Toyota New Camry 2.5 V A/T tahun 2021 seharga Rp657 juta, masuk kategori 4.

Kemudian, mobil ini berplat nomor dan STNK wilayah DKI Jakarta, lalu kamu ingin membeli asuransi mobil jenis All Risk dari perusahaan asuransi mobil ACA.

Asuransi mobil ACA menetapkan persentase premi All Risk untuk mobil kategori 4 sebesar 1,2 persen, maka berapakah biaya premi asuransi mobil yang harus kamu bayar setiap tahunnya?

Rumus penghitungannya adalah Persentase premi all risk asuransi mobil ACA dikali harga mobil.

1,2 persen x Rp657.000.000 = Rp7.884.000 pertahun.

Jadi, besaran biaya premi asuransi mobil yang harus dibayar per tahun adalah Rp7.884.000 per tahun atau Rp657.000 perbulan.

Untuk perhitungan biaya premi TLO juga sama, hanya saja persentase preminya berbeda.

Yaitu bergantung pada wilayah, harga, dan persentase rate yang ditetapkan oleh setiap perusahaan asuransi.

Nah, untuk informasi yang lebih lengkap, Kawan Puan bisa mengakses langsung laman resmi broker di duitpintar.com!

Baca Juga: Tips Memilih Asuransi Mobil Sesuai dengan Kondisi Keuanganmu

(*)

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara