Jangan Dibuang ke Tempat Sampah! Kumpulkan Kemasan Produk Kecantikan Kosong ke Sini

Ardela Nabila - Sabtu, 23 Juli 2022
Ilustrasi kemasan skincare.
Ilustrasi kemasan skincare. JulyProkopiv

Parapuan.co - Kemasan produk kecantikan yang telah habis dipakai sebaiknya jangan langsung dibuang ke tempat sampah.

Alih-alih membuatnya berakhir di tempat pemrosesan akhir (TPA), Kawan Puan bisa mengumpulkannya dan mengirimkan kemasan bekas tersebut ke tempat daur ulang.

Dengan begitu, kamu bisa merawat diri sekaligus merawat lingkungan lewat pengurangan limbah kemasan produk kecantikan yang berakhir di TPA.

Saat ini pun sudah banyak sekali bank sampah serta berbagai program lainnya yang menerima kemasan bekas produk kecantikan untuk didaur ulang menjadi produk baru.

Terbaru, ada Lyfe with Less yang berkolaborasi dengan Zero Waste Indonesia lewat kampanye #PakaiSampaiHabis untuk menampung kemasan bekas produk kecantikan.

Kawan Puan bisa mengirim empties atau kemasan produk kecantikan dari kategori apapun, termasuk beauty tools, seperti sisir dan beauty blender, atau bahkan essential oil, lo.

Dikutip dari Instagram @lyfewithless, empties yang dikirimkan harus dalam keadaan bersih dan kosong.

Nantinya, kemasan tersebut akan didaur ulang dan diolah menjadi bahan baku industri untuk jadi material baru.

Kolaborasi ini juga bekerja sama dengan 15 merek kecantikan dan 47 recycling partner yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Juga: 4 Langkah Mudah Memulai Tren Sustainable Beauty yang Ramah Lingkungan

Nah, untuk berpartisipasi dalam kampanye ini dan mengurangi limbah kemasan produk kecantikan di TPA, Kawan Puan bisa mengikuti langkah berikut ini.

- Daftarkan empties-mu ke tautan profil yang ada di bio Instagram @lyfewithless dan @zerowaste.id_official.

- Jika kamu tidak memiliki empties dari brand partner, daftarkan empties di button “Daftarkan Empties”.

- Sementara itu, jika empties-mu berasal dari brand partner, daftarkan empties pada button “Get Your Reward” di masing-masing form brand partner.

- Cek email untuk mendapatkan alamat recycler dan diskon ongkos kirim (ongkir) sebesar 35 persen dari AnterAja atau prosedur jemput empties gratis dari @erecycle.id.

- Kirimkan empties yang sudah dibersihkan ke recycler partner terdekat.

- Tunggu email dari Lyfe with Less untuk pengiriman voucher apresiasi dari brand partner (jika kamu ada dan mengisi form empties brand partner).

Program ini berlaku sampai tanggal 31 Agustus 2022, jadi bagi Kawan Puan yang memiliki kemasan produk kecantikan kosong, yuk segera mendaftar dan kirimkan empties tersebut!

Baca Juga: Ini Cara Mudah Menerapkan Rutinitas Kecantikan yang Ramah Lingkungan

Ini merupakan langkah kecil yang bisa kamu lakukan untuk berkontribusi mencapai sustainable beauty, lo.

Untuk informasi lebih lanjut, Kawan Puan bisa mengunjungi akun Instagram @lyfewithless atau @zerowaste.id_official, ya! (*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri