Cara Mencegah Penularan Trikomoniasis Demi Jaga Kesehatan Reproduksi Perempuan

Anna Maria Anggita - Rabu, 20 Juli 2022
Mencegah trikomoniasis yang mengganggu kesehatan reproduksi perempuan
Mencegah trikomoniasis yang mengganggu kesehatan reproduksi perempuan enot-poloskun

Parapuan.co - Trikomoniasis menjadi salah satu penyakit menular seksual (PMS) yang dapat menyerang kesehatan reproduksi perempuan.

Penyebab penyakit trikomoniasis sendiri yakni parasit Trichomonas vaginalis.

Trikomoniasis tak hanya menyerang kelamin saja, tapi juga dapat menginfeksi anus, mulut, serta tangan.

Dilansir dari Cleveland Clinic, penyakit trikomoniasis tak hanya menyerang kesehatan reproduksi perempuan, tapi laki-laki juga bisa mengalami kondisi yang sama.

Adapun orang yang lebih berisiko mengalami trikomoniasis yakni:

- Tidak menggunakan kondom saat berhubungan seks.

- Memiliki banyak pasangan seksual.

Dikarenakan trikomoniasis dapat menular dan menyebabkan masalah pada kesehatan organ kewanitaan, lantas bagaimana cara mencegah kondisi ini?

Mengutip dari Planned Parenthood, trikomoniasis sendiri menyebar melalui kontak dengan cairan seksual seperti air mani dan cairan vagina.

Baca Juga: Termasuk Gangguan Kesehatan Reproduksi Perempuan, Apa Itu Trikomoniasis?

Sumber: Cleveland Clinic,Planned Parenthood
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania