5 Fakta Drama Korea Cafe Minamdang, Episode Perdana Raih Rating Tinggi

Firdhayanti - Selasa, 28 Juni 2022
Fakta drama Korea Cafe Minamdang yang tayang di Netflix dan diperankan oleh Seo In Guk sebagai penipu.
Fakta drama Korea Cafe Minamdang yang tayang di Netflix dan diperankan oleh Seo In Guk sebagai penipu. Netflix

“Adegan aksi sangat menyenangkan. Saya pikir saya telah menemukan sesuatu yang saya sukai," ucapnya lebih lanjut.

4. Kesan Pertama Seo In Guk 

Pada kesan pertamanya tentang drama, Seo In Guk berbagi pengalamannya saat membaca naskah Cafe Minamdang.

“Ketika saya pertama kali melihat naskah untuk Cafe Minamdang, itu memiliki cerita yang segar. Proses yang dilalui oleh mantan profiler dan dukun penipu untuk menyelesaikan kasus sangat cerdik dan lucu," katanya.

Seo In Guk juga membagikan pandangannya tentang karakter Nam Han Joon yang diperankannya.

“Sangat menyegarkan (berperan) bagaimana dia berpura-pura menjadi dukun untuk menyelesaikan kasus, dan saya bahkan lebih tertarik (pada karakter ini) karena dia memiliki berbagai emosi dan aspek yang tidak tahu malu," katanya. 

5. Berjumlah 18 Episode 

Cafe Minamdang tayang dalam 18 episode dengan durasi 60 menit masing-masingnya.

Tentunya, akan ada banyak episode untuk ditonton nih, Kawan Puan. 

Dalam Netflix Life, acara ini diberi peringkat usia TV-MA, yang berarti mungkin tidak cocok untuk usia 17 tahun ke bawah.

Untuk itu, direkomendasikan agar Kawan Puan menonton Cafe Minamdang ketika tidak ada anak-anak di sekitarmu. 

Cafe Minamdang sudah bisa kamu tonton di Netflix mulai 27 Juni 2022 dengan episode baru tiap Senin dan Selasa.

Baca Juga: 3 Alasan Harus Nonton Drama Korea Cafe Minamdang, Punya Berbagai Karakter Unik

(*)

Sumber: Soompi,Netflix Life
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania