Mengenal Profesi Dokter Spesialis Kesuburan Seperti Donald Cline di Film Our Father

Aulia Firafiroh - Rabu, 18 Mei 2022
Profesi Dokter Spesialis Kesuburan, Donald Cline, Our Father
Profesi Dokter Spesialis Kesuburan, Donald Cline, Our Father Kompas.com

Parapuan.co- Kawan Puan mungkin sudah tidak asing dengan sosok Donald Cline dalam film Our Father.

Dalam film itu, Donald Cline dikenal sebagai dokter ahli kesuburan yang mumpuni dan selalu berhasil membuat pasiennya hamil saat melakukan inseminasi.

Namun laki-laki yang akrab disapa dr. Cline ini ternyata melakukan malpraktik dan telah terbukti 'menghamili' para pasiennya dan memiliki 94 anak.

Lalu seperti apa sebetulnya profesi dokter spesialis kesuburan yang dilakoni oleh dr. Cline? Simak ulasannya berikut ini!

Seorang perempuan yang ingin memiliki anak, biasanya mendatangi dokter obgyn atau spesialis kandungan untuk mengetahui permasalahan yang mereka alami.

Jika masalah tersebut termasuk kategori sulit, dokter spesialis kandungan akan merujuk pasien ke spesialis kesuburan atau spesialis infertilitas atau ahli endokrinologi reproduksi.

Melansir doctorly.org, dokter spesialis kesuburan memiliki peran untuk mengevaluasi setiap kasus unik yang menyebabkan infertilitas atau susahnya seseorang memiliki anak.

Selain itu, dokter spesialis kesuburan juga menentukan perawatan apa yang cocok bagi pasien agar cepat memiliki momongan.

Dokter spesialis kesuburan sendiri adalah seorang dokter medis yang telah mengambil pelatihan khusus untuk mengatasi masalah kesusahan hamil atau mendapat keturunan.

Baca juga: Hari Jantung Sedunia: Langkanya Dokter Spesialis Jantung di Indonesia

Sumber: Doctorly.org
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Mengenal Profesi Dokter Spesialis Kesuburan Seperti Donald Cline di Film Our Father