Rahasia Awet Muda Wulan Guritno Stop Konsumsi Gula, Ini 5 Manfaatnya untuk Tubuh

Dinia Adrianjara - Rabu, 18 Mei 2022
Wulan Guritno.
Wulan Guritno. Instagram @wulanguritno

Dilansir dari Eating Well, mengurangi gula secara signifikan sangat baik, tanpa memandang usia maupun status kesehatan.

Gula alami yang ditemukan dalam buah, beberapa produk susu dan sayuran yang dikemas dengan nutrisi lain seperti serat, vitamin dan mineral, masih baik dikonsumsi untuk tubuh.

Namun makanan dan minuman dengan gula tambahan akan menambahkan kalori berlebih dan berbahaya jika dikonsumsi berlebihan.

Lantas apa yang dialami tubuh saat mengurangi konsumsi gula berlebih?

1. Membantu menurunkan berat badan

Makan makanan yang sama, tapi tanpa tambahan gula, berarti kamu juga sudah membantu tubuh mengurangi konsumsi kalori berlebih.

Sebuah studi menunjukkan bahwa pengurangan gula tambahan dalam makanan, mulai dari 10 hingga 71 gram sehari, membantu menurunkan berat badan.

Kawan Puan yang ingin menurunkan berat badan bisa mencoba dengan mengurangi konsumsi gula.

Coba lakukan selama satu bulan, kamu pasti akan melihat penurunan berat badan secara signifikan.

Baca Juga: Berapa Batas Konsumsi Gula, Garam, dan Lemak per Hari? Ini Penjelasannya

Sumber: Eating Well
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara

4 Jenis Aromaterapi untuk Meredakan Sakit Kepala hingga Mual