Valentina Ploy Rilis Lagu Bla Bli Blu, Ini Cerita di Balik Judulnya yang Unik

Firdhayanti - Sabtu, 30 April 2022
Ini cerita Valentina Ploy rilis lagu Bla Bli Blu
Ini cerita Valentina Ploy rilis lagu Bla Bli Blu Dok. Warner Music

Video musik dari lagu Bla Bli Blu sendiri sudah hadir di Youtube. 

Dalam video musiknya, Valentina beradu akting dengan aktor Jerman-Thailand, Nino Wongchaiseree.

Saat menontonnya, Kawan Puan akan digelitik oleh semerbak warna merah muda, chemistry pasangan Valentina-Nino.

Tentunya, hal itu akan membuatmu merasakan semua jenis perasaan romantis dan membuatmu seketika jatuh cinta dengan pasangan yang terpampang di layer kaca ini. 

Lagu Bla Bli Blu sendiri menandai karya pertama dari banyak lainnya dalam catatan Warner Music Asia tahun ini.

Valentina pun mengatakan bahwa ia sangat senang bekerja dan menjadi bagian dari Warner Music. 

Ia merasa bahwa mereka mendukung visinya untuk mengembangkan karir sebagai artis secara maksimal.

"Selalu menjadi impian saya untuk menampilkan musik saya kepada dunia dan Warner Music sangat tepat membantu saya menjangkau khalayak seluas mungkin. Bersama Warner Music dan What the Duck, saya memiliki mitra luar biasa yang akan membantu saya mencapai visi dan tujuan saya," katanya, seperti dikutip dari rilis yang diterima PARAPUAN. 

Pada 21 April 2022, Warner Music Asia mengumumkan pembentukan aliansi strategis dengan perusahaan rekaman independen utama Thailand, What the Duck dengan menandatangani Valentina Ploy, salah satu penyanyi dan penulis lagunya yang paling berprestasi.

Baca Juga: Banjir Musisi Lintas Genre, Simak 5 Fakta Menarik Festival Musik Pesta Pora

Kesepakatan ini akan membuat Warner Music Asia menambahkan bintang yang berbasis di Bangkok ke daftar penyanyi terkemuka.

Selain itu Warner Music Asia juga akan mendukung label What the Duck dalam pekerjaannya untuk meningkatkan karir Valentina ke ketinggian baru.

Warner Music akan memanfaatkan dukungan Warner Music Thailand untuk memperkuat basis penggemar domestiknya, dan memanfaatkan jaringan regional Grup untuk memperkenalkan karyanya kepada pecinta musik di seluruh Asia dan sekitarnya.

Kawan Puan, itulah makna di balik judul unik lagu terbaru Valentina Ploy, Bla Bli Blu.

Tonton video musik Bla Bli Blu selengkapnya berikut ini ya! (*)

Sumber: Rilis
Penulis:
Editor: Arintya