Agar Tak Membosankan, Ini Cara Styling Abaya untuk Tampilan Stylish

Citra Narada Putri,Intan Setiawanty - Jumat, 22 April 2022
Ilustrasi pemakaian abaya sesuai dengan bentuk tubuh.
Ilustrasi pemakaian abaya sesuai dengan bentuk tubuh. Dok. Yan Krukov/Pexels

Parapuan.co - Abaya adalah salah satu busana muslim yang punya bentuk simpel dan modest, yang tak kalah populer dengan gamis atau kaftan.

Dengan tampilan yang elegan dan tampak mewah, ketika memakainya kamu akan terlihat anggun khas Putri Timur Tengah.

Namun, seringkali jika salah dalam memilih jenis abaya, bukannya tampil stunning, tetapi malah tidak pas atau berlebihan.

Oleh karena itu, Kawan Puan perlu tahu beberapa tips berikut dalam styling abaya agar bantu kamu dapatkan look terbaik.

1. Padu Padan Aksesori Tambahan

Abaya cenderung memiliki desain yang sederhana.

Maka dari itu membutuhkan sentuhan tambahan yang tepat untuk membuat penampilan menjadi lebih baik.

Kawan Puan bisa menggunakan aksesori yang sesuai jenis abaya.

Misalnya kamu bisa memilih cincin dan gelang sederhana yang dapat dipasangkan bersama abaya.

Baca Juga: Dukung UMKM Fesyen Lokal, Tokopedia Gelar Kampanye Ramadan in Style

2. Mix and Match dengan Sepatu Favorit

Saat mengenakan abaya, tentu Kawan Puan juga ingin mengenakan sepatu terbaik yang bisa membuat penampilan jenjang atau dapat memamerkan alas kaki yang mengintip di balik pakaian.

Maka dari itu, dalam memilih sepatu Kawan Puan juga harus perhatikan apakah akan cocok dengan desain abaya atau tidak.

Untuk abaya kasual kamu dapat pasangkan dengan sepatu wedges atau heels. 

Sementara abaya yang lebih mewah gunakan sepatu stiletto heels untuk tampilan yang glamor.

3. Pilihan Desain dan Warna yang Pas

Umumnya, warna abaya di Timur Tengah didominasi oleh desain yang sederhana dan warna yang gelap seperti hitam.

Namun belakangan ini, abaya hadir dengan desain yang lebih dinamis dan warna yang lebih terang. 

Kawan Puan pun bisa memilih abaya dengan desain atau warna yang sesuai dengan kepribadianmu.

Baca Juga: Hindari 7 Kesalahan Ini dalam Memakai Baju Lebaran dengan Model Abaya

Misalnya dengan material lace, tekstur plisket hingga warna-warna yang lebih berani. 

Bahkan kini sudah makin banyak abaya yang menambahkan sentuhan semburat emas atau sequin yang indah dipakai untuk acara formal atau pesta yang istimewa. 

4. Elemen Belt yang Dinamis

Kawan Puan bisa mengelevasi gaya saat mengenakan abaya dengan menambahkan detail belt pada pakaianmu.

Namun pastikan belt yang akan diikatkan dipinggang tak terlalu kencang, melainkan dibuat hanya sebagai aksen tanpa harus membuat lekuk tubuh terlihat. 

Kamu bisa memilih belt dari selendang atau tali untuk membuatnya terlihat lebih menyatu dengan abaya yang akan dikenakan.

Itu dia tadi beberapa cara mix and match abaya untuk terlihat stylish

Sejatinya, abaya memang salah satu fashion yang serbaguna juga tersedia dalam banyak pilihan warna dan model.

Dengan memakai abaya bersama styling yang baik, pastinya Kawan Puan akan mendapatkan penampilan yang fashionable.

(*)

Baca Juga: Menawan di Hari Raya, Ini 5 Rekomendasi Baju Lebaran Syari di Tokopedia (Part II)

3 Tips Mix and Match Outfit untuk Nonton Konser NCT Dream di Jakarta