Selain Desainer Lokal, Wardah Turut Dukung Body Positivity di IFW 2022

Dian Fitriani N - Selasa, 19 April 2022
Penampilan muse special Wardah di Indonesia Fashion Week 2022.
Penampilan muse special Wardah di Indonesia Fashion Week 2022. PARAPUAN/Dian Fitriani

Parapuan.co - Brand lokal Wardah kembali berpartisipasi dalam ajang Indonesia Fashion Week 2022.

Selain membawa new value melalui #BeautyMovesYou untuk tren make up terbaru serta empat desainer kenamaan Indonesia, Wardah juga mendukung gerakan body positivitylho.

Konsep ini diterapkan dalam runway Wardah Fashion Journey lewat special muse andalannya, yakni Clarissa Putri, Nicky Clara, Analisa Widyaningrum dan Cilvie Orume.

Seperti yang dihadiri PARAPUAN dalam runway yang digelar di JCC Senayan, Sabtu (16/4/2022), keempat perempuan tersebut tampil percaya diri dengan kepercayaan diri yang kuat.

Penasaran seperti apa hasil kolaborasinya? Yuk, intip informasi selengkapnya.

1. Clarissa Putri 

Gaya fashion Clarissa Putri di runway Wardah Fashion Journey.
Gaya fashion Clarissa Putri di runway Wardah Fashion Journey. PARAPUAN/Dian Fitriani

Clarissa Putri adalah beauty influencer yang terkenal kerap memberikan inspirasi untuk perempuan bertubuh plus size agar lebih percaya diri dengan apapun bentuk tubuhnya. 

Ia pun dipilih untuk merepresentasikan para perempuan bertubuh plus size agar bisa tampil chic dengan tubuh mereka.

Baca Juga: Ciamik! Wardah Gandeng 4 Desainer Lokal di Indonesia Fashion Week 2022