Sinopsis Serial Humans, Angkat Kisah Robot AI yang Mengancam Masa Depan Manusia

Dian Fitriani N - Selasa, 29 Maret 2022
Sinopsis series Humans di Mola TV.
Sinopsis series Humans di Mola TV. Mola TV

Humans menawarkan pertanyaan moral yang rumit mengenai bagaimana manusia akan hidup dan memaknai keberadaan mereka ketika mesin dengan kecerdasan buatan menjejali seluruh aspek kehidupan.

Pasalnya, kehadiran robot humanoid dengan AI manusia merupakan proses yang sedang berjalan pada masa sekarang.

Seperti dilansir dari Independentmewartakan tim peneliti di Universitas Liverpool berhasil membuat robot untuk labolatorium kimia.

Robot humanoid itu bisa menggunakan semua peralatan dengan anggota tubuhnya hingga bekerja selama 21,5 jam dalam sehari.

Bagaimana Manusia Hidup bersama Robot?

Serial Humans akan menceritakan bagaimana robot synth dilepas sebagai produk massal di pasaran.

Alhasil banyak orang membelinya untuk membantu pekerjaan rumah tangga, dan tersedia dalam dua pilihan yakni laki-laki dan perempuan.

Namun, seiring perkembangannya robot ini menjadi tidak terkendali.

Hal ini dikarenakan bahnyak orang menggunakannya dengan tujuan berbahaya, seperti mencederai manusia lain, memukul hingga membunuh.

Residu negatif tersebut berawal dari maraknya kasus pencurian robot synth, dihapus memory-nya, lalu dilakukan install ulang untuk disalahgunakan.

Bagaimana kelanjutan sinopsis series Humans? Jangan lupa saksikan di Mola TV ya, Kawan Puan!(*)

Baca Juga: Sinopsis Series The Dropout, Kasus Penipuan Alat Tes Darah oleh Perempuan Miliarder Termuda

Sumber: IMDb,Independent,Mola TV
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri