Ria Enes, Pendongeng Era 90an yang Selalu Membawa Boneka Susan

Aulia Firafiroh - Minggu, 20 Maret 2022
Sosok Ria Enes
Sosok Ria Enes Instagram @ria_nsuzan

Sejak ia membawa Susan untuk tampil, Ria mulai dibanjiri oleh tawaran pekerjaan.

"Karena siaran radio banyak yang tertarik dengan figur Susan akhirnya ada yang nawarin lagi baru cari fisiknya," cerita perempuan yang memiliki nama asli Wiwik Suryaningsih.

Perempuan kelahiran Malang, 29 Juni 1968 tersebut beberapa kali mengeluarkan debut lagu anak-anak bersama boneka Susan,  seperti "Si Kodok", "Susan Punya Cita-cita" dan masih banyak lagi.

Album-album Ria dan Susan pada saat itu laris di pasaran.

Ria diketahui telah menelurkan 12 album dari 1991 hingga 2004.

Selain menjadi penyiar radio dan penyanyi, Ria Enes juga kerap tampil sebagai pendongeng dan pembawa acara di berbagai program anak di televisi.

Tapi saat ini ia lebih banyak disibukkan dengan kegiatan di lembaga pendidikan Dunia Susan yang telah berdiri sejak 1994 di Surabaya.

Dilansir dari laman Tribunnews, Dunia Susan awalnya adalah sebuah sanggar seni, karena mendapat tanggapan baik dari masyarakat akhirnya Ria merubah sanggar tersebut menjadi Taman Kanak-kanak (TK).

Ria kemudian melepas masa lajang nya pada tahun 1997 dengan menikahi Rey Irarto Wisnu Takari, pengusaha asal Surabaya.

Dari pernikahan tersebut pasangan ini dikaruniai tiga orang anak yaitu Atala Rania Insyra, Ataya Raisa Insyra dan Atasya Radho Insyra.

Demikian tadi profil mengenai sosok Ria Enes yang kerap membawa boneka Susan untuk Kawan Puan.

Semoga di masa depan ada pendongeng perempuan yang seperti Ria Enes juga! (*)

Baca juga: Hari Dongeng Nasional, Ini Definisi Profesi dan Tugas Pendongeng

Sumber: tribunnews,kompas
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh