6 Masalah Kesehatan Mental yang Sering Dialami Perempuan Usia 30an

Ericha Fernanda - Minggu, 6 Maret 2022
Masalah kesehatan mental perempuan usia 30-an
Masalah kesehatan mental perempuan usia 30-an Phira Phonruewiangphing

Parapuan.co - Jelang Hari Perempuan Internasional 8 Maret 2022, masalah kesehatan mental perlu menjadi fokus perempuan usia 30-an.

Pasalnya, tantangan baru tentang kehidupan secara pribadi, pekerjaan, finansial, hubungan, keluarga, anak-anak, dan masa depan akan terus berubah.

Semakin kompleks masalah, usia 30-an bisa menjadi salah satu fase yang paling menantang secara mental pada perempuan.

Melansir Fustany, inilah masalah kesehatan mental yang sering dialami perempuan usia 30-an. Yuk, cari tahu!

1. Tekanan dalam hubungan romantis

Cinta dan hubungan bisa membuat stres pada usia berapa pun, tetapi sangat berbeda di usia 30-an.

Pada titik ini, tak sedikit perempuan berpikir bahwa usianya semakin tua dan tertekan untuk mulai berkomitmen serius dalam kehidupan romantis mereka.

Selain itu, stigma sosial memberikan banyak tekanan pada perempuan untuk menjalin hubungan serius pada usia tertentu.

Akibatnya, banyak perempuan usia 30-an mengalami overthinking dan stres karena tekanan dari segi kehidupan romantis.

Baca Juga: Kenali 6 Tanda Tubuh sedang Berada dalam Tekanan Stres, Apa Saja?

2. Merasa kesepian

Kesepian sangat umum pada perempuan usia 30-an, seperti kehilangan teman, orang yang dicintai, pindah rumah, atau resign dari pekerjaan.

Perubahan hidup yang direncanakan atau pun tidak terduga dapat membuat sesorang mengalami stres, takut, bahkan depresi.

3. Gangguan disforik pramenstruasi (PMDD)

Salah satu masalah yang dialami perempuan di akhir usia 20-an hingga akhir usia 30-an adalah gangguan disforik pramenstruasi atau PMDD.

Gejala fisik PMDD lebih parah dari sindrom pramenstruasi (PMS), yang menyebabkan perubahan suasana hati secara ekstrem hingga mengganggu aktivitas harian.

4. Cemas tentang segalanya

Tak sedikit perempuan usia 30-an mulai khawatir dan cemas tentang segala hal, misalnya berpikir tentang kehilangan begitu banyak hal yang bisa mereka lakukan.

Jika belum menikah, mereka berpikir bahwa kesempatan untuk memulai hidup dan berkeluarga menjadi sangat kecil.

Baca Juga: Kenali 5 Gejala Fisik Kecemasan yang Tidak Boleh Diabaikan, Apa Saja?

Jika sudah menikah, mereka mulai khawatir tentang kehamilan, memiliki anak, finansial, hingga tempat tinggal baru.

Selain itu, ada berbagai masalah yang membuat perempuan usia 30-an tertekan dan cemas atas segala hal.

5. Merasa stres dan kelelahan

Prioritas hidup akan berubah seiring bertambahnya usia, tentu saja masalah ini sering menyebabkan stres dan kelelahan.

Selain itu, tak sedikit perempuan yang sering mengkritik diri sendiri, tidak percaya diri, atau bahkan membandingkan kehidupan di usia ini.

6. Depresi

Kesepian, kelelahan, kecemasan, stres, kemarahan, dan menyalahkan diri sendiri secara bertahap dapat menyebabkan depresi.

Terlebih, ada begitu banyak masalah yang menjadi tantangan serius bagi fisik dan mental pada perempuan usia 30-an.

Jadi, itulah berbagai masalah kesehatan mental yang sering dialami perempuan usia 30-an ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Ketahui 3 Gangguan Mental yang Sering Dialami Perempuan, Ada Depresi

Sumber: Fustany
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara

Menguras Fisik dan Mental, Psikolog Bagikan Tips Atasi Stres di Perjalanan Mudik Balik