Cegah Tikus Masuk Rumah Pakai Wol Baja, Begini Cara yang Bisa Dicoba

Saras Bening Sumunar - Senin, 21 Februari 2022
Cara mengusir tikur dari rumah pakai wol baja.
Cara mengusir tikur dari rumah pakai wol baja. Ardeshir Etemad/Pexels

Parapuan.co – Kawan Puan tentu pernah menemukan keberadaan tikus di dalam rumah.

Contohnya saja di plafon, dapur, hingga tempat sampah di dalam tempat tinggal.

Kawan Puan pun tentu sudah mencoba berbagai cara untuk mengusir tikus dari rumah.

Mulai dari menggunakan bahan dapur, bubuk kopi, atau bahkan membuat jebakan tikus.

Namun jangan salah, ternyata wol baja juga bisa kamu gunakan untuk mencegah tikus masuk rumah, lho!

Mengutip dari Kompas.comwol baja memiliki tekstur keras tetapi fleksibel.

Nah, tekstur inilah yang dapat menjadikan wol baja sebagai jebakan untuk memblokir tikus agar tak masuk rumah.

Wol baja memiliki sisi-sisi yang tajam dan dapat melukai tikus jika hewan tersebut mengunyahnya. Selain itu, wol baja juga aman karena tidak beracun.

Dengan begitu Kawan Puan tidak perlu khawatir tikus akan mati, menjadi bangkai, dan menimbulkan bau tak sedap di rumah.

 Baca Juga: Cara Ampuh Usir Tikus dari Rumah, Salah Satunya dengan Peppermint

 

Cara Menggunakan Wol Baja

Sebelum menggunakan wol baja untuk mengusir tikus dari rumah, kamu perlu mengetahui area mana saja yang sering dilewati tikus untuk masuk rumah.

Setelah kamu menemukannya, segera tutup daerah itu dengan menggunakan wol baja.

Beberapa area ini adalah contoh bagian rumah yang sering digunakan sebagai akses tikus masuk:

- Di sekitar ventilasi lantai

- Sepanjang dinding di dalam loteng

- Di ruang bawah tanah

- Saluran air

- Di area dapur seperti belakang lemari

- Di sekitar pintu rumah

- Pipa wastafel dan mesin cuci

- Saluran pembuangan

Keberadaan tikus di rumah sering kali ditandai dengan adanya kotoran mereka. Jika demikian, segera buat jebakan wol baja yang kokoh dan tutupi aksesnya.

Tambahkan pengerat jika kamu khawatir jebakan wol baja terbuka. Jadi, jaga rumahmu dari ancaman tikus, ya!

Baca Juga: Mudah Didapatkan, 3 Bahan Dapur Ini Ampuh Usir Tikus dari Rumah

(*)