Investasi dan Tips Mendapatkan Penghasilan Tambahan untuk Wanita Karir

Ratu Monita - Senin, 21 Februari 2022
Wanita karir mencari penghasilan tambahan.
Wanita karir mencari penghasilan tambahan. Koh Sze Kiat

Parapuan.co - Banyaknya kebutuhan yang harus dipenuhi membuat sebagian wanita karir mungkin membutuhkan penghasilan tambahan.

Apalagi melihat harga kebutuhan pokok yang semakin meningkat, penghasilan bulanan belum tentu dapat memenuhinya.  

Untuk itu, sebagian wanita karir melakukan berbagai macam cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan agar bisa memenuhi segala kebutuhan.

Mencari penghasilan tambahan memang dianggap sebagai solusi tepat bagi sebagian orang, dibandingkan harus menekan pengeluaran atau biaya hidup.

Sayangnya, tidak semua orang memahami cara mencari penghasilan tambahan apalagi untuk perempuan karier yang sehari-hari terikat dengan pekerjaan dan banyak kesibukan.

Selain keterbatasan waktu, hal yang menjadi kendala untuk mencari penghasilan tambahan adalah modal dan tenaga. 

Dengan kata lain, dibutuhkan keterampilan membagi waktu dan kreativitas untuk bisa fokus menjalani berbagai pekerjaan secara bersamaan.

Bagaimana tips mendapatkan penghasilan tambahan tanpa mengganggu pekerjaan utama? Berikut penjelasan selengkapnya seperti yang dikutip dari laman Kompas.com

1. Manfaatkan Internet untuk Mencari Informasi Tambahan

Baca Juga: 3 Isyarat Tubuh yang Menunjukkan Wanita Karir Harus Berhenti Kerja

Adanya kemudahan wanita karir untuk mengakses internet akan membuka peluang bagi mereka agar belajar dan mencari informasi sebanyak mungkin.

Terlebih, kini sudah banyak konten di media sosial yang memberikan pembelajaran gratis atau forum diskusi terpercaya. 

“Kita bisa menyimak beberapa video tips dan trick singkat di YouTube, diskusi di forum-forum terpercaya, hingga mengikuti beberapa tokoh yang kerap membagikan pengalamannya di media sosial,” kata Heinrich Vincent, CEO PT Investasi Digital Nusantara (Bizhare).

Sementara untuk mendapat ilmu yang lebih mendalam, mengikuti webinar ataupun talkshow interaktif secara daring karena pandemi bisa dilakukan. 

2. Maksimalkan Waktu di Luar Jam Kerja

Hal lain yang penting diperhatikan adalah memaksimalkan waktu di luar jam kerja agar dapat mengambil pekerjaan lain di luar pekerjaan utama.

Pembagian waktu yang baik menjadi kunci kesuksesan perempuan karier saat menjalani dua pekerjaan di waktu yang sama.

Selain itu, waktu luang tersebut juga dapat dimanfaatkan untuk menyalurkan keterampilan lain di luar pekerjaan utama secara part time atau menjadi freelancer.

Baca Juga: Wanita Karir Alami Nyeri Leher? Simak Posisi Tubuh yang Baik saat WFH

Meski begitu, pastikan juga menyisihkan waktu istirahat dan me time agar kesehatan fisik dan mental tetap terjaga. 

3. Passive Income dengan Investasi

Cara lain yang bisa dilakukan oleh pekerja kantoran untuk bisa mendapatkan penghasilan tambahan adalah berinvestasi. 

Strategi ini sangat cocok bagi kamu yang memiliki rutinitas pekerjaan yang padat tetapi ingin memiliki penghasilan tambahan.

Investasi bisa menjadi salah satu cara yang praktis untuk mendapatkan passive income.

Untuk mengelolanya, kamu bisa melakukan secara daring hanya melalui gadget.

Selain berinvestasi pada produk reksa dana atau logam mulia, mencoba investasi dengan sistem crowdfunding bisa dilakukan.

Investasi ini menerapkan konsep urunan atau crowdfund bersama beberapa orang untuk membiayai franchise atau bentuk bisnis lain.

Cara investasi ini sangat mudah dan tidak membutuhkan modal awal yang besar karena melibatkan banyak orang untuk mengumpulkan dana. 

Demikian cara mencari penghasilan tambahan yang bisa dilakukan oleh wanita karir.

(*)

Baca Juga: Wanita Karir, Kenali Tanda Toxic Workplace Sejak Hari Pertama Bekerja

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini