Masalah Seksual dan Hal Lain yang Dapat Memicu Perceraian Rumah Tangga

Saras Bening Sumunar - Jumat, 11 Februari 2022
Masalah yang dapat memicu perceraian rumah tangga
Masalah yang dapat memicu perceraian rumah tangga Freepik

Parapuan.co - Perceraian rumah tangga bisa terjadi karena adanya konflik.

Terlebih jika konflik ini tidak segera diselesaikan dan justru berkepanjangan.

Bertahan pada pernikahan yang dipenuhi oleh konflik tentu membuat Kawan Puan merasa stres dan tertekan.

Beberapa orang menilai jika permasalahan utama perceraian rumah tangga bisa terjadi karena masalah perselingkuhan.

Nyatanya ada beberapa penyebab lain yang lebih kompleks.

Mengutip dari laman Times of Indiaberikut ini beberapa masalah rumah tangga yang dapat memicu perceraian.

1. Komunikasi

Komunikasi sangat penting dalam hal hubungan, terutama pernikahan.

Jika Kawan Puan tidak mengkomunikasikan semua masalah dengan pasangan, maka itu dapat menyebabkan perceraian atau perpisahan.

Baca Juga: Ini 3 Cara Memberitahu Orang Lain saat Kamu Mengalami Perceraian

 

Alih-alih menerima semuanya begitu saja, bicarakan satu sama lain.

Misal, jika kamu merasa pasangan mulai berubah dan sedikit mengabaikan.

Katakan bagaimana perasaanmu, tanyakan apakah mereka baik-baik saja atau ada hal yang membuat pasangan merasa terganggu.

Penting untuk menjaga komunikasi yang baik antara satu sama lain.

2. Tidak bertanggung jawab

Setiap orang memiliki tanggung jawab masing-masing dalam kehidupan rumah tangganya.

Dan tentunya, tanggung jawab terbesar suami adalah memenuhi kebutuhan finansial rumah tangga.

Jika suami tidak bertanggung jawab dalam rumah tangganya, termasuk tidak memberikan uang bulanan atau biaya sekolah anak ini akan menimbulkan konflik rumah tangga.

Hilangnya rasa tanggung jawab dari suami membuat rumah tangga tidak berjalan dengan seimbang dan dapat memicu perceraian.

Baca Juga: Perlu Hati-Hati, Ini 5 Cara Mendukung Teman yang Mengalami Perceraian

3. Mengontrol

Ketika pasangan mencoba untuk mengontrol satu sama lain dan tidak memberi satu sama lain ruang ini akan membawamu pada pernikahan yang tidak sehat.

Sikap saling mengontrol akan menimbulkan rasa curiga dan mengekang.

Bahkan ini juga membuat satu sama lain terisolasi dan menjauh dari lingkungan sosialnya, baik keluarga maupun teman.

4. Masalah seksual

Ini adalah salah satu penyebab terbesar perpisahan dan ketidak bahagiaan dalam pernikahan.

Banyak pasangan merasa bahwa kehidupan seksual menjadi tidak relevan setelah usia tertentu.

Masalah seksual dapat terjadi pada laki-laki maupun perempuan, namun sayangnya kondisi ini justru membuat satu sama lain saling menyalahkan.

Pada situasi ini, penting bagi pasangan untuk meghindupkan kembali keintiman dan gairah seksual.

Bahkan jika diperlukan kamu dan pasnagan dapat pergi ke terapis.

Itu tadi beberapa masalah yang dapat memicu perceraian rumah tangga.

Semoga kamu dan pasangan tidak mengalaminya.

Baca Juga: Pasca Cerai, Begini Cara Agar Anak Tidak Memihak Satu Orang Tuanya

(*)

Sumber: times of india
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh