Tentukan Keberhasilan Reksa Dana, Ini 5 Tips Memilih Manajer Investasi

Aghnia Hilya Nizarisda - Kamis, 10 Februari 2022
Ada seredet tips yang bisa membantu kamu memilih manajer investasi.
Ada seredet tips yang bisa membantu kamu memilih manajer investasi. wutwhanfoto

Hal pertama yang perlu  kamu perhatikan dalam memilih manajer investasi adalah memastikan bahwa perusahaan tersebut legal, yakni terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Pasalnya semua kegiatan yang berkaitan dengan penghimpunan dana masyarakat untuk dikelola di pasar modal harus mendapat persetujuan dari OJK.

Untuk mengetahui nama-nama perusahaan manajer investasi secara spesifik, kamu bisa melihatnya di website reksadana.ojk.go.id.

2. Cek Kinerja

Pengalaman itu bisa menunjukkan bahwa perusahaan telah melewati beberapa siklus kenaikan dan penurunan di pasar modal, sehingga lebih siap dan rasional.

Kawan Puan bisa melihat pengalaman, informasi detail, dan mengulas kinerja manajer investasi di dalam prospektus reksa dana.

Biasanya dokumen ini berada di bagian bawah halaman profil manajer investasi yang kita pilih di dalam aplikasi reksa dana.

Jangan lupa perhatikan juga angka AUM (Asset Under Management), yaitu jumlah dana yang dikelola dalam satu produk reksa dana.

Lihat juga, drawdown atau penurunan suatu reksa dana yang baiknya kurang dari 10 persen, dan kurang dari 1 persen untuk reksa dana pasar uang.

Baca Juga: Modal Mulai Rp100 Ribu, Begini Cara Investasi di Reksa Dana Syariah