Hubungan Suami Istri Makin Harmonis, Lakukan Meditasi Bersama Pasangan

Ratu Monita - Senin, 7 Februari 2022
Meditasi bagi hubungan suami istri.
Meditasi bagi hubungan suami istri. hxyume

Meditasi kedua

Setelah selesai gerakan sebelumnya, mulailah dengan membawa salah satu jempol ke hidung kanan, sehingga lubang hidung tertutup. Lalu, pejamkan mata sejenak, tarik napas, dan tersenyum.

Kemudian, buang napas lebih panjang lewat hidung kiri, lalu tarik napas untuk membawa udara bersih, dan buang napas kembali.

Lakukan gerakan ini sebanyak lima set, hingga menyadari napas akan semakin pelan, yang artinya, emosi negatif pun perlahan mulai lepas.

Meditasi ketiga (meditasi hubungan baik)

Gerakan selanjutnya dilakukan dengan duduk berhadapan dengan pasangan dan genggam tangan mereka dan jika pasangan berada di beda lokasi, visualisasikan saja.

Setelah satu tangan di atas tangan yang lain, cobalah untuk rileks dan pejamkan mata. Lalu, tarik dan keluarkan napas.

Coba rilekskan seluruh bagian tubuh, mulai dari wajah, leher, kedua lengan, telapak tangan, jari-jari tangan, bawa senyuman ke wajah, dan seterusnya, untuk memberikan rasa rileks di seluruh tubuh.

Kemudian, sadari adanya oksigen yang masuk ke tubuh kita, dan ingatlah rasa kasih sayang yang kita miliki pada pasangan.

Baca Juga: 3 Tanda Jika Kamu Merasa Bosan dalam Menjalani Hubungan Asmara

Lalu, ucapkan beberapa kalimat bagi pasangan, berikut ini, Setiap kalimatnya harus diucapkan sebanyak tiga kali, seperti “Saya menghargai pasangan saya saat ini”, “Saya berkomunikasi dengan jelas”, dan “Hubungan saya selalu meningkat setiap harinya.”

Ucapkan tiga kalimat tersebut sembari membayangkan pasangan, dan sadari rasa cinta kasih kita pada pasangan yang semakin besar.

Edwin mengingatkan bahwa kita perlu mem-visualisasikan kondisi hubungan dengan pasangan seideal mungkin.

Lalu, kembali lagi ke kesadaran, tarik napas dan buang napas, satukan kedua tangan di depan dada, gosokkan ke kelopak mata, rasakan rasa hangat, dan tarik-buang napas, lalu buka kembali.

Rangkaian gerakan meditasi ini bisa dilakukan di mana saja dengan waktu sekitar 10 menit per harinya untuk menjaga hubungan suami istri, Kawan Puan tertarik mencoba? (*) 

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintya