Penyebab Ketiak Terasa Sakit setelah Disuntik Vaksin Covid-19 Dosis Ketiga

Dinia Adrianjara - Minggu, 23 Januari 2022
Penyebab ketiak sakit setelah menerima vaksin booster Covid-19
Penyebab ketiak sakit setelah menerima vaksin booster Covid-19 Ratana21

Ketika vaksin Covid-19 disuntikkan ke otot lengan, maka tubuh mulai membangun protein lonjakan atau spike proteins.

Setelah itu sel-sel khusus akan mengambil protein lonjakan tersebut dan membawanya ke kelenjar getah bening di dalam tubuh, dalam hal ini salah satunya di kelenjar getah bening di dekat ketiak.

Peneliti imunologi di Walter and Eliza Hall Institute, Joanna Groom, mengatakan seperti kelenjar getah bening di bagian tubuh lain, posisi di dekat ketiak pun menampung serangkaian sel darah putih untuk membantu mempertahankan tubuh dari patogen tertentu.

Ketika menghadapi protein lonjakan, beberapa sel darah putih menjadi aktif.

Sistem kekebalan tubuh lalu mulai menggandakan kumpulan sel darah putih ini, dan semua aktivitas pada sel ini menyebabkan peradangan hingga menimbulkan rasa sakit.

Alasan ketiak sakit setelah vaksin

Pembengkakan atau sakit kelenjar getah bening adalah efek samping yang normal, dan menjadi pertanda bahwa sistem kekebalan tubuh sedang distimulasi.

Namun jika kamu tak mengalami pembengkakan kelenjar getah bening atau efek lain setelah menerima vaksin booster, bukan berarti vaksin tersebut tidak menghasilkan respons kekebalan yang kuat.

"Sistem kekebalan kita memiliki jumlah subset sel yang berbeda dan semuanya bekerja sama," ujar Dr Groom.

Baca Juga: Omicron Merebak, dr Siti Nadiia Tarmizi Sarankan Masyarakat Segera Terima Booster

Apakah harus ke dokter bila merasakan hal ini?

Rasa sakit pada ketiak yang terjadi selama beberapa hari mungkin membuat sebagian orang khawatir akan indikasi penyakit lain.

"Rasa tidak nyaman ini biasanya akan mulai mereda dalam waktu satu minggu atau lebih," kata Presiden Royal Australian College of General Practitioners, Karen Price.

"Jika merasa khawatir, maka dianjurkan untuk berkonsultasi ke dokter," ujarnya.

Jika Kawan Puan merasa tidak nyaman dengan rasa sakit tersebut, maka kamu bisa membeli obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas di apotek terdekat.

Sumber: ABC
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara

6 Tips Memijat Bayi yang Aman, Bisa Lakukan Gerakan I Love You