Rilis Teaser, Drama Korea Twenty Five Twenty One Tayang di Netflix Februari 2022

Rizka Rachmania - Sabtu, 15 Januari 2022
Poster Twenty Five Twenty One, tayang Februari di Netflix.
Poster Twenty Five Twenty One, tayang Februari di Netflix. Netflix

Mengambil latar tahun 1998 hingga 2001, Twenty Five Twenty One merupakan kisah lima orang yang berpikir bahwa mereka akan bersama selamanya.

Na Hee Do adalah anggota tim anggar SMA-nya. Namun karena krisis keuangan, tim anggar pun dibubarkan.

Di satu sisi, Baek Yi Jin harus mengalami perubahan hidup akibat krisis keuangan Korea Selatan.

Bisnis ayah Baek Yi Jin bangkrut sehingga keluarganya harus memulai segalanya dari bawah kembali.

Baek Yi Jin pun menjalani kehidupan dari orang kaya menjadi miskin.

Sambil belajar dia bekerja paruh waktu seperti pengiriman surat kabar.

Ia pun bekerja menjadi reporter olahraga untuk jaringan penyiaran.

Twenty Five Twenty One disutradarai oleh Jung Jaehyun yang sebelumnya menggarap The King: Eternal Monarch.

Jung Jaehyun berkolaborasi dengan penulis Kwon Doe Un yang terkenal dengan karyanya yakni Search: WWW.

Turut dibintangi Kim Ji Yeon, Choi Hyun Wook, dan Lee Ju Myoung, Twenty Five Twenty One akan tayang di Netflix 12 Februari 2022.

Intip teaser Twenty Five Twenty One berikut ini.

Baca Juga: Daftar 10 Drama Korea dengan Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Sudah Nonton?

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania