5 Manfaat Kolagen untuk Kecantikan, Salah Satunya Atasi Stretch Mark

Dian Fitriani N - Selasa, 21 Desember 2021
Manfaat kolagen untuk kecantikan
Manfaat kolagen untuk kecantikan marchmeena29

Parapuan.co - Meski tak ada definisi cantik, namun setiap perempuan tentu ingin menjaga penampilannya, mulai dari kulit hingga rambut.

Berbagai cara pun dilakukan, salah satunya menambahkan kolagen ke dalam perawatan kecantikannya.

Melansir Swirlster, kolagen merupakan protein di dalam tubuh, berfungsi memperbaiki kerusakan skin barrier serta memperkuat helai rambut.

Akibatnya, banyak brand skincare tertarik dan menambahkan ke dalam berbagai produk buatannya.

 

Lantas, apa saja manfaat kolagen bagi kecantikan? Berikut ulasan di bawah ini.

Baca Juga: Cegah Tanda Penuaan, Ini Kandungan Skincare yang Tingkatkan Produksi Kolagen

1. Memperbaiki Kerusakan Akar Rambut

Kolagen akan membantu memperbaiki kerusakan akar rambut kita dengan cara meningkatkan protein didalamnya.

Kandungan asam amino yang ada pada kolagen akan mengembalikan kekuatan folikel rambut.

Alhasil, masalah akar rambut seperti rontok, bercabang maupun uban pun dapat teratasi.

 

2. Mengembalikan Kilau Rambut 

Penyebab rambut kusam dapat diakibatkan oleh banyak faktor, salah satunya sinar matahari.

Kolagen terdiri dari antioksidan serta vitamin C yang baik untuk mengembalikan kilau rambut.

Caranya, kamu hanya perlu membeli sampo dengan klaim mengandung kolagen saja.

Baca Juga: Cegah Penuaan, Ini 6 Makanan Sumber Kolagen untuk Perempuan Usia 40an

3. Mencerahkan Kulit

Tak heran jika kolagen banyak dimasukkan ke dalam berbagai produk skincare.

Kandungan vitamin E dan antioksidan didalamnya akan membantu kulit kamu tampak lebih cerah, halus serta lembab.

Selain itu, kolagen juga memainkan peran penting dalam meningkatkan elastisitas kulit kita, lho.

4. Memudarkan Stretch Mark 

Bicara soal permasalahan kulit memang tak ada habisnya, selain komedo, stretch mark pun kerap kali mengintai para perempuan.

Hal ini dapat disebabkan karena peregangan kulit, seperti kehamilan atau perubahan hormon.

Tak usah khawatir, kamu bisa menggunakan lotion yang mengandung kolagen untuk membantu regenerasi kulit sekaligus memudarkan stretch mark ya.

 

5. Mencegah Jerawat

Masalah utama kulit wajah apalagi jika bukan jerawat, jika tak segera diatasi tentu saja akan meninggalkan bekas yang sulit dihilangkan.

Tak usah khawatir, saat ini sudah banyak kolagen dalam bentuk minuman segar.

Kolagen akan membantu menyeimbangkan hormon, sehingga jerawat pun dapat diminimalisir.

Namun, pastikan kamu membeli produk yang sudah lulus uji BPOM ya, Kawan Puan.

Itulah lima manfaat kolagen bagi kecantikan yang harus kamu ketahui.

Semoga bermanfaat.(*)

Baca Juga: Rawat Kulit dari Luar Dalam, Minuman Kolagen Ini Bisa Jadi Masker Wajah

 

Sumber: Swirlster
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh

Viral di TikTok, Ternyata Ini 5 Penyebab Tumbuhnya Jerawat di Tubuh